Apa Itu Psioriasis dan Bagaimana Mengatasinya?

Daftar Isi


ADS

287 x 220

Bagikan :


Psoriasis adalah penyakit yang disebabkan oleh gangguan sistem kekebalan tubuh. Menurut mata awam, psoriasis adalah kondisi gatal yang menyebabkan kulit terlihat kemerahan, kering dan bersisik.

Dilihat dari sisi medis, seperti dikutip dari Psoriasis.org, psoriasis adalah tanda-tanda peradangan yang terlihat seperti plak yang terangkat, disertai sisik pada kulit. Psoriasis adalah hasl reaksi sistem kekebalan tubuh yang mempercepat pertumbuhan sel kulit sebelum waktunya. Normalnya, sel kulit akan tumbuh dan berganti dalam satu bulan, namun psoriasis membuat sel kulit tumbuh dan berganti hanya dalam hitungan 3-4 hari saja.

Gejala psoriasis bisa ditunjukkan di berbagai bagian tubuh, tangan, kaki, leher, kulit kepala, dan wajah. Beberapa kasus seperti dilansir Heatlhline pernah dilaporkan di kuku, mulut, dan area intim.

Jenis psoriasis

Ada setidaknya 5 jenis psoriasis berdasarkan ciri fisiknya.

Plaque psoriasis

Adalah jenis psoriasis yang paling sering dialami. Kondisi kulit dengan plaque psoriasis umumnya berwarna kemerahan, ada area peradangan yang ditutupi kulit berwarna putih keperakan dan bersisik. Seringnya plaque psoriasis ditemukan di siku, lutut dan kulit kepala.

Guttate psoriasis

Psoriasis jenis ini sering dialami anak-anak. Gejalanya berupa noda kecil berwarna merah muda yang biasanya ditemukan di torso, lengan, kaki. Biasanya, noda ini terlihat seperti penebalan kulit.

Pustular psoriasis

Psoriasis jenis ini biasanya ditemukan pada orang dewasa. Gejalanya berupa bekas lepuh kemerahan dan meradang yang berisi nanah. Psoriasis pustular biasanya ditemukan di area tubuh tertentu, seperti tangan dan kaki, dan tidak dapat meluas.

Inverse psoriasis

Ditandai dengan kulit kemerahan, meradang dan sedikit mengkilap. Biasanya ditemukan di sekitar ketiak, payudara, lipatan paha dan area organ intim.

Erythrodermic psoriasis

Adalah jenis psoriasis yang langka dan cukup jarang ditemui. Psoriasis jenis ini menutupi sebagian besar area tubuh. Gejalanya mirip dengan kulit sehabis terbakar sinar matahari, sisik terlihat mengembang dan sering mengelupas berupa lempengan besar. Tak jarang mereka yang menderita psoriasis jenis ini sering mengalami demam atau merasa sakit.

Psoriasis pada dasarnya tidak bisa disembuhkan secara total, namun gejalanya bisa diringankan dengan beberapa hal seperti dilansir WebMD.

Penggunaan krim steroid

Krim steroid dapat memperlambat kekebalan tubuh pada kulit, sehingga dapat mengurangi pembengkakan dan kemerahan pada kulit. Namun, krim ini tidak disarankan digunakan di area sensitif wajah dan di organ intim.

Salicylic acid

Slaicylic acid dapat melembutkan dan mengikis kulit bersisik. Tetapi pemakaian terlalu lama akan membuat kulit mengalami iritasi, melemahkan folikel rambut dan memicu kerontokan rambut.

Calcipotriol (Calcipotriene)

Calcopotriol adalah jenis vitamin D sintetis yang berfungsi mengontrol kulit yang pertumbuhannya berlebihan. Biasanya dokter akan memberikannya bersamaan dengan krim steroid.

Immunosuppressants

Zat ini dapat mengubah cara kerja sel kekebalan tubuh. Biasanya zat ini digunakan di area sensitif seperti wajah, lipatan paha dan lipatan kulit lainnya.

Coal tar ointment and shampoo

Adalah jenis obat yang ditemukan di sampo, biasanya untuk mengatasi kemerahan dan kulit kering di area kulit kepala. Obat jenis ini tidak direkomendasikan kepada ibu hamil dan menyusui.

Retinoid

Kandungan vitamin A dalam retinoid biasanya dibarengi penggunaan steroid yang dapat menurunkan iritasi kulit.

Phototherapy

Terapi sinar biasanya dilakukan kepada pasien psoriasis karena dapat membantu memperlambat pertumbuhan sel kulit baru. Adapun terapi ini dibagi menjadi tiga, narrowband UVB therapy, broadband UVB therapy dan Excimer Laser therapy (VTRAC).

Mana treatment yang terbaik untuk Anda? Mengonsultasikan dengan dokter akan membantu Anda menemukan treatment yang terbaik dan paling cocok dengan kondisi Anda.

 

Writer: Agatha

Edited By: dr. Ayu Munawaroh

Last Updated: 4-Oct-2021

 

Sumber:

  1. Holland K. Everything You Need to Know About Psoriasis (2020). Available from: https://www.healthline.com/health/psoriasis.
  2. Wiginton K. Psoriasis Treatments: How To Get Rid of Psoriasis (2021). Available from: https://www.webmd.com/skin-problems-and-treatments/psoriasis/understanding-psoriasis-treatment.
  3. National Psoriasis Foundation. About Psoriasis. Available from: https://www.psoriasis.org/about-psoriasis/.