5 Mitos Tentang Uban (Rambut Putih)

Credits: Freepik

Bagikan :


Seiring bertambahnya usia, pigmen melanin di folikel rambut akan berkurang akibatnya rambut akan berubah warna menjadi putih atau disebut uban. Uban mungkin juga terbentuk karena hal lain. Konon stres juga bisa menyebabkan uban.

Ketahui 5 mitos yang paling umum tentang uban dan ketahui kebenaran dan faktanya.

 

Mencabuti Uban Membuatnya Tumbuh Lebih Banyak, Mitos atau Fakta?

MITOS! Mencabuti uban tidak akan membuat uban tumbuh lebih banyak. Mencabuti rambut terus-menerus dapat menyebabkan jaringan parut dan kerusakan lain termasuk infeksi pada kulit kepala.

 

Stres Menyebabkan Rambut Putih, Mitos atau Fakta?

FAKTA! Stres dapat menjadi faktor yang memengaruhi pertumbuhan uban pada manusia. Ketika tubuh mengalami stres, terjadi pelepasan hormon stres seperti kortisol dan adrenalin yang dapat memengaruhi berbagai fungsi tubuh, termasuk pertumbuhan rambut.

Hormon kortisol dapat mengganggu siklus pertumbuhan rambut dengan mempercepat siklus telogen, fase di mana rambut mulai rontok dan berhenti tumbuh. Hal ini dapat memicu pertumbuhan rambut baru yang lebih pendek dan kurang pigmen sehingga terlihat seperti uban.

 

Faktor Genetik Memengaruhi Rambut Putih, Mitos atau Fakta?

FAKTA! Faktor genetik dapat memengaruhi tumbuhnya uban. Produksi pigmen rambut yang disebut melanin dikendalikan oleh gen tertentu. Saat Anda mewarisi gen yang mengurangi produksi melanin di folikel rambut, maka rambut mungkin tumbuh dengan warna abu-abu atau putih lebih cepat dari biasanya.

 

Mewarnai Rambut Dapat Menyebabkan Tumbuhnya Uban, Mitos atau Fakta?

FAKTA! Mewarnai rambut memang tidak secara langsung menyebabkan pertumbuhan uban. Namun, penggunaan pewarna rambut terus-menerus dapat mempercepat pertumbuhan uban karena bahan kimia di dalam pewarna rambut dapat merusak folikel rambut dan mengganggu produksi pigmen alami yang memberikan warna pada rambut.

Makin sering Anda mewarnai rambut, makin besar pula kemungkinan Anda mengalami pertumbuhan uban yang lebih cepat.

 

Uban Bisa Disebabkan oleh Kondisi Kesehatan Tertentu, Mitos atau Fakta?

FAKTA! Beberapa kondisi kesehatan tertentu dapat menyebabkan tumbuhnya uban lebih dini di usia muda. Kondisi kesehatan yang memengaruhi pertumbuhan uban di antaranya:

  • Kekurangan vitamin B12
  • Neurofibromatosis (penyakit Von Recklinghausen), penyakit bawaan yang menyebabkan tumor tumbuh di sepanjang saraf dan perkembangan tulang serta kulit yang tidak normal
  • Tuberous Sclerosis, kondisi bawaan yang tidak biasa yang menyebabkan tumor jinak di banyak organ seperti otak, jantung, ginjal, mata, paru-paru dan kulit
  • Penyakit tiroid
  • Vitiligo, kondisi yang menyebabkan sel-sel di folikel rambut hilang atau hancur karena sistem kekebalan tubuh yang terganggu
  • Alopesia areata, gangguan yang menyebabkan kebotakan di area tertentu kepala yang dapat memunculkan uban hanya dalam semalam

 

Bila Anda menyadari bahwa uban mungkin tumbuh lebih dini, Anda bisa memeriksakan diri dan berkonsultasi dengan dokter melalui aplikasi Ai Care. Tumbuhnya uban di usia dini mungkin dipengaruhi oleh kondisi kesehatan tertentu yang membutuhkan pengobatan dan perawatan yang tepat. Dengan penanganan dini, tumbuhnya uban dan gejala lain bisa diatasi dan dikurangi.

 

Mau tahu informasi seputar penyakit lainnya? Cek di sini, ya!

 

 

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr. Monica Salim
Last Updated : Minggu, 16 April 2023 | 11:29

Robert H. Shmerling, MD (2022). Why does hair turn gray?. Available from: https://www.health.harvard.edu/blog/hair-turn-gray-2017091812226

Valencia Higuera (2018). What Causes White Hair?. Available from: https://www.healthline.com/health/white-hair

Mayo Clinic (2022). Trichotillomania (hair-pulling disorder). Available from: https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/trichotillomania/symptoms-causes/syc-20355188

National Institutes of Health (2020). How stress causes gray hair. Available from: https://www.nih.gov/news-events/nih-research-matters/how-stress-causes-gray-hair

Medline Plus (2022). Is hair color determined by genetics?. Available from: https://medlineplus.gov/genetics/understanding/traits/haircolor/

 

Lana Barhum (2020). What you should know about white hair. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/320288#_noHeaderPrefixedContent