Cara Mengatasi Ruam Akibat Pembalut Wanita

Cara Mengatasi Ruam Akibat Pembalut Wanita
Credits: Freepik

Bagikan :


Seperti halnya ruam popok pada bayi, wanita dewasa juga bisa mengalami ruam saat menggunakan pembalut wanita. Ruam akibat pembalut bisa disebabkan oleh berbagai hal. Ketahui bagaimana cara mengatasi ruam kulit akibat penggunaan pembalut wanita.

 

Bagian Pembalut yang Dapat Menyebabkan Ruam di Area Kewanitaan

Ruam kulit yang muncul saat menstruasi lebih sering dihubungkan dengan dermatitis kontak. Artinya ruam dan rasa gatal yang dirasakan disebabkan oleh kontak langsung dengan zat yang terkandung di dalam pembalut.

Ruam ini tidak menular namun rasanya bisa sangat gatal dan tidak nyaman. Beberapa bagian pembalut yang mungkin memicu reaksi alergi atau dermatitis kontak, di antaranya:

 

Lapisan belakang pembalut

Lapisan belakang pembalut terbuat dari senyawa yang disebut poliolefin. Poliolefin adalah kelompok senyawa polimer yang terbuat dari monomer olefin, seperti ethylene dan propylene. Senyawa ini digunakan dalam berbagai produk termasuk pembalut, pakaian, sedotan, dan tali. Keunggulan senyawa ini adalah memiliki sifat yang kuat, tahan air, dan mudah diproses.

Seperti halnya senyawa lain pada umumnya, beberapa orang mungkin mengalami reaksi alergi terhadap poliolefin. Reaksi ini dapat menyebabkan gejala seperti gatal-gatal, kemerahan, bengkak dan ruam pada kulit.

 

Lapisan penyerap

Lapisan penyerap pembalut ada di antara lapisan atas dan belakang. Lapisan ini terbuat dari busa penyerap dan selulosa kayu yang mudah menyerap darah menstruasi dan menjaga agar tidak bocor.

Kombinasi kedua bahan tersebut menjaga kenyamanan selama menstruasi dan mencegah kebocoran, tetapi juga bisa menyebabkan reaksi alergi pada kulit. Reaksi alergi ini bisa dipicu oleh bahan pengikat, pewarna, atau aromatik yang ditambahkan pada lapisan penyerap.

 

Baca Juga: Seberapa Sering Perlu Ganti Pembalut Saat Menstruasi?

Lapisan atas

Lapisan atas pembalut paling sering bersentuhan dengan kulit Anda. Lapisan ini juga terkadang terbuat dari poliolefin serta seng oksida dan petrolatum yang bisa menyebabkan gejala dermatitis kontak.

Perekat

Perekat yang ada di bagian belakang pembalut membantu menjaga pembalut menempel dengan baik dan tidak bergeser dari pakaian dalam Anda. Beberapa orang mungkin mengalami ruam akibat bahan kimia yang terkandung di dalam perekat pembalut.

Pewangi

Beberapa pembalut mungkin mengandung pewangi yang membuat aromanya lebih segar. Namun, bahan kimia yang digunakan untuk memberikan wewangian dapat menjadi penyebab iritasi kulit dan reaksi alergi pada beberapa orang terutama yang memiliki jenis kulit sensitif.

 

Baca Juga: Tampon, Pembalut dan Menstrual Cup, Mana yang Lebih Baik?

 

Cara Mengatasi Ruam saat Penggunaan Pembalut

Sama seperti mengatasi ruam popok, ruam akibat penggunaan pembalut juga diatasi dengan cara yang hampir sama, di antaranya:

  • Mengganti pembalut dengan pembalut tanpa pewangi
  • Mengenakan pakaian dalam yang tidak terlalu ketat untuk mengurangi gesekan
  • Mencoba merek pembalut lain yang lebih nyaman dan mungkin mengurangi reaksi ruam
  • Menggunakan krim ruam popok yang dijual bebas
  • Menggunakan krim hidrokortison di area luar vulva yang terkena. Perlu dicatat bahwa bahan ini sebaiknya tidak digunakan di dalam liang vagina
  • Merendam area intim dengan air hangat selama 5-10 menit kemudian mengeringkan area tersebut
  • Mengganti pembalut secara rutin untuk mencegah terlalu lembap dan mengurangi risiko iritasi

 

Jika cara di atas yang digunakan tidak cukup membantu, Anda mungkin perlu berkonsultasi dengan dokter melalui aplikasi Ai Care atau memeriksakan diri ke dokter. Dokter mungkin akan melakukan pemeriksaan lebih lanjut dan meresepkan krim yang dapat membantu mengatasi ruam di area intim Anda.

Mau tahu informasi seputar penyakit lainnya? Cek di sini, ya!

 

 

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr. Monica Salim
Last Updated : Selasa, 16 Mei 2023 | 03:02

Rachel Nall, MSN, CRNA (2018). Why Do Menstrual Pads Cause Rashes?. Available from: https://www.healthline.com/health/rashes-from-pads 

Jenna Fletcher (2020). What causes pad rash, and what does it look like?. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/pad-rash 

Mayo Clinic (2023). Contact dermatitis. Available from: https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/contact-dermatitis/symptoms-causes/syc-20352742 

Plasticeurope.org. What are polyolefins?. Available from: https://plasticseurope.org/plastics-explained/a-large-family/polyolefins-2/ 

Cleveland Clinic (2022). Vulvitis. Available from: https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/15175-vulvitis