• Beranda
  • Gaya Hidup
  • Sama-Sama Menghilangkan Lemak, Ini Beda Liposuction dan Tummy Tuck

Sama-Sama Menghilangkan Lemak, Ini Beda Liposuction dan Tummy Tuck

Sama-Sama Menghilangkan Lemak, Ini Beda Liposuction dan Tummy Tuck
Ilustrasi perbedaan liposuction dan tummy tuck. (Credit: Freepik)Ilustrasi perbedaan liposuction dan tummy tuck. (Credit: Freepik)

Bagikan :


Liposuction (sedot lemak) dan tummy tuck merupakan prosedur yang dapat menghilangkan tumpukan lemak berlebih. Kedua prosedur ini sama-sama dapat menghasilkan penampilan perut yang lebih kencang dan rata, namun prosedur dan pemulihan kedua prosedur tersebut berbeda. Seperti apa perbedaan liposuction dan tummy tuck? Simak ulasannya dalam artikel berikut. 

 

Perbedaan Liposuction dan Tummy Tuck

Prosedur liposuction dan tummy tuck adalah prosedur bedah yang umumnya dilakukan untuk tujuan kosmetik. Bagi Anda yang menginginkan area perut dan pinggang tampak lebih rata, sebaiknya kenali terlebih dahulu perbedaan kedua prosedur berikut:

Liposuction

Liposuction dikenal memiliki banyak nama seperti lipoplasti, lipektomi atau masyarakat awam mengenalnya dengan istilah sedot lemak. Prosedur ini bertujuan untuk menghilangkan lemak di area tubuh tertentu seperti perut, pinggul, paha, bokong, lengan atau leher. Sedot lemak juga dapat "memahat" area tersebut agar menghasilkan lekuk yang diinginkan. Prosedur ini dikenal dengan istilah contouring. 

Prosedur liposuction dikenal dengan istilah sedot lemak karena dalam proses menghilangkan lemaknya menggunakan teknik hisap. Sebelum sedot lemak dilakukan, dokter akan menyuntikkan obat-obatan di area yang akan disedot lemaknya. Kemudian dokter akan memecah lemak dengan getaran tinggi. Setelah lemak pecah, lemak akan disedot menggunakan selat dan alat penghisap berkekuatan tinggi. Prosedur dapat dilakukan beberapa kali hingga mencapai hal yang diinginkan. 

Liposuction biasa dilakukan oleh orang yang memiliki berat badan stabil namun memiliki kelebihan lemak di area tertentu. Perlu diingat bahwa sedot lemak bukanlah prosedur yang direkomendasikan untuk menurunkan berat badan.

Biasanya prosedur ini dilakukan untuk menghilangkan tumpukan lemak di area yang sulit dihilangkan dengan diet. Sedot lemak juga dapat dilakukan untuk mengurangi jaringan payudara ekstra pada pria (ginekomastia).

Baca Juga: Penyebab dan Cara Menghilangkan Lemak Punggung

 

Tummy Tuck

Berbeda dengan liposuction yang bisa digunakan untuk menghilangkan lemak di beberapa area, tummy tuck adalah istilah untuk menyebut prosedur menghilangkan lemak berlebih di area perut. Operasi yang dikenal dengan istilah abdominoplasty ini bukan hanya membuang kelebihan lemak dan kulit namun juga mengencangkan otot perut. 

Operasi ini biasanya dipilih untuk membuang kelebihan lemak dan gelambir di perut akibat kondisi berikut:

  • Perubahan signifikan akibat penurunan berat badan drastis
  • Kehamilan
  • Operasi caesar dan operasi di perut lainnya
  • Proses penuaan
  • Bentuk alami tubuh

Jika Anda pernah menjalani operasi caesar sebelumnya, dokter dapat menarik bekas luka operasi caesar ke dalam bekas luka tummy tuck sehingga bekas luka tersebut tidak tampak. 

Seperti halnya liposuction, prosedur ini tidak dianjurkan untuk Anda yang ingin menurunkan berat badan. Operasi ini juga tidak dianjurkan untuk beberapa kelompok berikut:

  • Berencana untuk menurunkan berat badan secara signifikan
  • Berencana hamil di masa depan
  • Memiliki kondisi kronis yang parah, seperti penyakit jantung atau diabetes
  • Memiliki indeks massa tubuh (IMT) > 30
  • Merokok
  • Pernah menjalani operasi perut sebelumnya yang menyebabkan jaringan parut yang signifikan

Baca Juga: Cara Alami Menghilangkan Lemak di Perut

 

Prosedur sedot lemak dan tummy tuck umumnya dilakukan untuk keperluan estetik, bukan untuk mengatasi obesitas. Perlu diingat bahwa keduanya termasuk operasi bedah yang memiliki risiko dan efek samping. Jika Anda merasa tidak percaya diri dengan lemak perut, sebaiknya konsultasikan dengan dokter dan ahli gizi untuk menghilangkannya. Anda juga bisa memanfaatkan fitur konsultasi pada aplikasi Ai Care. 

 

Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!

Writer : Ratih AI Care
Editor :
  • dr Nadia Opmalina
Last Updated : Jumat, 28 Juni 2024 | 07:37