Cara Alami Menghilangkan Lemak di Perut

Ilustrasi cara natural menghilangkan lemak perut. | Credits: Freepik

ADS

287 x 220

Bagikan :


Lemak perut terutama jenis lemak visceral terletak di dalam rongga perut dan sekitar organ vital seperti jantung, paru-paru, lambung, hati, dan usus. Lemak ini berbahaya bukan hanya karena tidak terlihat, namun karena membungkus dan menyelimuti organ penting.

Penumpukan lemak berlebihan menghasilkan zat kimia yang dapat memicu peradangan dalam tubuh. Peradangan ini bisa merusak pembuluh darah, memicu penumpukan plak dalam arteri, meningkatkan risiko penyakit jantung koroner, dan risiko diabetes tipe 2.

 

Cara Alami Menghilangkan Lemak di Perut

Sebelumnya perlu diketahui bahwa lemak perut adalah jenis visceral fat yang lebih sulit dihilangkan dibandingkan lemak subkutan. Namun, bukan berarti lemak ini tidak bisa dihilangkan. Ada beberapa cara untuk menghilangkan lemak perut secara alami, di antaranya:

Manajemen kalori yang baik

Dapat dikatakan bahwa lemak visceral sangat responsif terhadap apa yang dikonsumsi. Sehingga untuk menurunkan berat badan dan menghilangkan lemak perut perlu diciptakan apa yang disebut defisit kalori.

Defisit kalori artinya mengonsumsi lebih sedikit kalori daripada yang digunakan oleh tubuh. Cara ini membuat tubuh untuk menggunakan cadangan energi dalam bentuk lemak sehingga dapat memenuhi kebutuhan kalori dan pada akhirnya tercipta penurunan berat badan.

Selain memperhatikan jumlah kalori, juga penting memperhatikan kualitas makanan yang dikonsumsi. Hindari makanan olahan, makanan cepat saji, dan makanan yang tinggi gula dan lemak jenuh yang cenderung tinggi kalori dan rendah nutrisi.

 

Baca Juga: 5 Hal yang Perlu Dipertimbangkan Sebelum Mencoba Defisit Kalori

 

Mengurangi minuman manis

Konsumsi gula berlebihan bisa menjadi penyebab utama kenaikan berat badan terutama di area perut. Asupan gula berlebihan juga dapat menyebabkan peningkatan lemak visceral, resistansi insulin, gangguan metabolisme tubuh, serta menyebabkan peradangan kronis.

Perhatikan konsumsi minuman manis seperti teh susu, teh manis, kopi, soda dan kurangi asupan gula berlebih dengan membaca label makanan dan minuman yang Anda makan.

 

Mengurangi karbohidrat olahan

Karbohidrat olahan adalah karbohidrat yang mengalami pemrosesan seperti roti putih, pasta, biskuit dan makanan ringan tinggi gula. Makanan ini memiliki sedikit serat dan nutrisi serta cenderung tinggi gula, yang berisiko menyebabkan penumpukan lemak perut.

Sebaliknya, utamakan karbohidrat kompleks seperti buah-buahan, sayuran, kacang-kacangan, gandum utuh, yang tidak hanya tinggi serat namun juga kaya nutrisi baik. Karbohidrat kompleks juga dicerna lebih lambat oleh tubuh sehingga tidak menyebabkan lonjakan gula darah yang tajam dan membantu menjaga rasa kenyang serta energi yang stabil.

 

Makan protein tanpa lemak

Protein adalah nutrisi penting untuk mendukung fungsi tubuh dan membantu mengelola berat badan. Untuk menurunkan berat badan dan mengenyahkan lemak di perut, pilih jenis protein tanpa lemak seperti kacang-kacangan, polong-polongan, daging ayam tanpa kulit, dan ikan.

Memilih sumber protein tanpa lemak adalah cara baik untuk mengurangi risiko penyakit jantung dan mengurangi berat badan dengan cara yang sehat.

 

Baca Juga: Diet Tinggi Protein, Benarkah Efektif untuk Menurunkan Berat Badan?

 

Berolahraga rutin

Sangat penting untuk berolahraga rutin agar bisa mengelola berat badan. Namun, untuk hasil yang lebih efektif dalam mengurangi lemak perut, Anda perlu memilih jenis olahraga yang tepat, misalnya seperti:

  • Aerobik
  • Latihan kardio seperti berenang, jalan kaki cepat, mendayung, bersepeda, jogging atau bergabung dalam kelas fitness
  • Olahraga HIIT seperti jumping jack, burpees, pushup, jump squats, high knees
  • Olahraga angkat beban
  • Latihan perut seperti plank selama 60 detik, bicycle crunches, abdominal crunches, dan leg lifts
  • Latihan perut bawah seperti mountain climbers, lying leg raises, crunches, scissor kicks, toe touches

Sangatlah penting untuk mengombinasikan olahraga dan juga makanan bernutrisi baik agar bisa menghilangkan penumpukan lemak di perut. Namun, bila Anda merasa kesulitan dalam melakukannya sendiri, Anda bisa meminta bantuan ahli gizi atau dokter untuk menyusun program diet sehat. Manfaatkan juga layanan konsultasi kesehatan hanya dengan mengunduh aplikasi Ai Care melalui App Store atau Play Store.

Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!

 

 

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr. Monica Salim
Last Updated : Selasa, 23 April 2024 | 16:48

Zawn Villines (2023). There are 11 natural ways to get rid of belly fat. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/319957 

James de Lemos, MD (2020). Why belly fat is dangerous and how to control it. Available from: https://utswmed.org/medblog/belly-fat/ 

Health Direct (2021). How to reduce visceral body fat (hidden fat). Available from: https://www.healthdirect.gov.au/how-to-reduce-visceral-body-fat-hidden-fat 

Adda Bjarnadottir, MS, RDN (Ice) (2023). Why Refined Carbs Are Bad For You. Available from: https://www.healthline.com/nutrition/why-refined-carbs-are-bad 

Diabetes.co.uk (2023). Lean Meat. Available from: https://www.diabetes.co.uk/food/lean-meat.html 

WebMD (2023). Top Exercises for Belly Fat. Available from: https://www.webmd.com/fitness-exercise/top-exercises-belly-fat