Ask Our Doctors

Home / Ask Our Doctors
Your Question

Selasa, 7 November 2023 | 14:30
Kidneys & Urinary Tract

cuci darah

SQ
User Info : SQ

apa iya kalau sudah cuci darah pasti seumur hidup bakal cuci darah terus? apa ada alternatip lain untuk ginjal yang sudah rusak?

Share

Answered by
Answered by : dr. Reynaldi Syarifu Rachman

Hai, 

Terima kasih telah bertanya di Tanya Dokter Website Ai Care.

Prosedur cuci darah merupakan tindakan yang dilakukan apabila fungsi ginjal untuk menyaring darah sudah sangat menurun dan terjadi penumpukan racun serta zat sisa dalam darah yang berisiko menimbulkan gejala buruk.

Jika cuci darah disarankan karena adanya penyakit ginjal kronis dan tidak dapat dipulihkan fungsinya, maka tindakan cuci darah dilakukan seumur hidup sebanyak 2 kali per minggu atau sesuai saran dari dokter yang menangani.

Cuci darah merupakan salah satu jenis terapi pengganti ginjal. Adapun terapi lain yang bisa dilakukan, yakni:

  • Peritoneal dialisis, berbeda dengan cuci darah yang dilakukan pada fasilitas kesehatan yang mumpuni, prosedur ini dapat dilakukan mandiri oleh pasien dengan mengeluarkan cairan dari selang yang sudah dipasang oleh dokter dan menggantinya dengan cairan dialisis.
  • Transplantasi ginjal, prosedur ini dilakukan apabila tindakan medis lain sudah tidak mumpuni serta cukup memakan waktu karena harus mencari donor yang sesuai dengan pasien terlebih dahulu.

Pada pasien yang sudah mengalami gagal ginjal kronis dan memerlukan terapi pengganti ginjal seperti cuci darah, maka perlu memperhatikan hal berikut:

  • Mengubah pola hidup dengan diet rendah protein, serta membatasi asupan garam dan kalium;
  • Tidak merokok dan konsumsi minuman beralkohol;
  • Berolahraga secara rutin, paling tidak 30 menit per hari;
  • Hindari konsumsi obat-obatan tanpa saran dokter;
  • Memeriksakan tekanan darah secara teratur.

Apabila didapatkan gejala bengkak pada perut, sesak napas, merasa kelelahan setiap saat, tekanan darah tinggi serta timbulnya kejang pada orang yang mengidap gagal ginjal kronis, maka hal ini perlu penanganan segera di instalasi gawat darurat karena telah terjadi penumpukan racun atau zat sisa yang tidak dapat ditoleransi lagi kadarnya oleh tubuh.

Semoga jawaban ini berguna bagi Anda. Bila mengalami keluhan kesehatan atau ingin bertanya seputar informasi kesehatan, dapat berkonsultasi langsung dengan dokter di Aplikasi Ai Care. Unduh Aplikasi Ai Care di Appstore dan Playstore Anda!

Share
Please click "Ask Our Doctors" to ask your questions

New Discussion