Pernahkah Anda mendengar tentang suplemen bee pollen yang sering direkomendasikan untuk kesehatan? Bee pollen sering dianggap sebagai superfood karena kaya akan berbagai nutrisi penting.
Bee pollen berasal dari serbuk sari bunga yang dikumpulkan oleh lebah, lalu dicampur dengan nektar dan air liur lebah, membentuk butiran kecil yang padat nutrisi. Dengan komposisi yang kaya gizi, bee pollen telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional dan dipercaya dapat meningkatkan kesehatan serta vitalitas tubuh.
Apa itu Bee Pollen?
Meskipun sama-sama berasal dari lebah, bee pollen berbeda dengan hasil olahan lebah lainnya, seperti madu alami, sarang lebah, dan royal jelly. Bee pollen terbuat dari serbuk sari yang dikumpulkan oleh lebah, sementara produk lainnya mungkin tidak mengandung serbuk sari atau zat-zat lain yang terdapat dalam bee pollen.
Bee pollen memiliki lebih dari 250 zat aktif, termasuk:
- Protein
- Karbohidrat
- Lipid
- Asam lemak
- Vitamin
- Mineral
- Enzim
- Antibiotik
- Antioksidan
Baca Juga: Benarkah Minum Madu bisa Meredakan Batuk?
Manfaat Bee Pollen
Bee pollen diklaim memiliki banyak manfaat bagi kesehatan, di antaranya:
Melindungi dari radikal bebas dan penyakit kronis
Kandungan antioksidan dalam bee pollen diyakini dapat membantu melindungi tubuh dari radikal bebas. Antioksidan ini juga dapat mengurangi peradangan kronis, melawan bakteri jahat, mengatasi infeksi, serta menghambat pertumbuhan dan penyebaran tumor.
Sebuah studi yang dilakukan pada tahun 2021 juga menemukan bahwa zat aktif dalam bee pollen dapat membantu mencegah dan mengobati penyakit kronis, terutama penyakit metabolik, seperti diabetes, obesitas, dan dislipidemia.
Menurunkan risiko penyakit jantung
Penelitian menunjukkan bahwa bee pollen memiliki potensi untuk mendukung kesehatan jantung, dengan menurunkan kadar kolesterol dan melindungi lemak darah dari oksidasi. Selain itu, bee pollen juga memiliki sifat antiinflamasi yang dapat membantu mengurangi peradangan pada pembuluh darah, sehingga dapat menurunkan risiko hipertensi dan penyakit kardiovaskular lainnya.
Melindungi kesehatan hati
Kandungan antioksidan dan sifat antiinflamasi dalam bee pollen dapat melindungi kesehatan hati, organ penting yang bertanggung jawab untuk mendetoksifikasi tubuh.
Dalam studi terhadap hewan, bee pollen terbukti dapat mengurangi penumpukan lemak di hati yang menjadi penyebab penyakit perlemakan hati. Beberapa penelitian juga menunjukkan bahwa bee pollen dapat membantu melawan peradangan pada hati akibat infeksi, seperti pada penyakit hepatitis.
Baca Juga: Ketahui Panduan Memberi Madu Pada Anak Berikut Ini
Meningkatkan kekebalan tubuh
Kandungan antioksidan, enzim, dan senyawa bioaktif dalam bee pollen dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan melawan bakteri berbahaya. Sebuah penelitian yang dilakukan pada tahun 2021 menunjukkan bahwa bee pollen memiliki kemampuan untuk membunuh bakteri berbahaya seperti E. coli, Salmonella, Pseudomonas aeruginosa, dan Staphylococcus aureus.
Membantu mempercepat penyembuhan
Bee pollen dapat membantu menyembuhkan luka berkat sifat antiinflamasi, antioksidan, dan antimikrobanya. Selain itu, bee pollen juga kaya akan asam amino esensial, vitamin, dan mineral yang mendukung pembentukan jaringan baru, sehingga mempercepat proses penyembuhan luka.
Meskipun bee pollen menawarkan banyak manfaat, tidak semua orang bisa mengonsumsinya. Jika Anda memiliki alergi terhadap serbuk sari, sedang hamil, atau menyusui, sebaiknya hindari konsumsi bee pollen. Bee pollen juga tidak boleh diberikan pada bayi dan anak-anak.
Konsultasikan terlebih dahulu dengan dokter apabila Anda tertarik mengonsumsi bee pollen atau memanfaatkan layanan konsultasi bersama dokter dengan mengunduh aplikasi Ai Care melalui App Store atau Play Store.
Mau tahu informasi seputar nutrisi, makanan dan tips diet lainnya? Cek di sini, ya!
- dr Nadia Opmalina
Jillian Kubala, RD (2024). Health Benefits of Bee Pollen. Available from: https://www.health.com/bee-pollen-benefits-8713548
Debra Fulghum Bruce, PhD (2023). Bee Pollen Benefits and Side Effects. Available from: https://www.webmd.com/balance/bee-pollen-benefits-and-side-effects
Ryan Raman, MS, RD (2024). 10 Potential Health Benefits of Bee Pollen. Available from: https://www.healthline.com/health/bee-pollen