Apakah Anda pernah merasakan kedutan, di mana kelopak mata bergerak seperti berkedip secara tidak sengaja? Kedipan ini bisa terjadi berkali-kali dalam sehari, atau bahkan beberapa hari. Banyak orang percaya bahwa ketika mata Anda berkedut selama beberapa saat, ada yang sedang membicarakan Anda. Benarkah?
Kedutan sebenarnya bisa dijelaskan secara medis. Kedutan yang umum dialami adalah kedutan yang disebabkan karena Anda merasa lelah atau terlalu banyak mengonsumsi kafein. Siapapun dapat mengalami kedutan, tetapi kondisi ini lebih sering terjadi pada wanita paruh baya atau lebih tua.
Penyebab Kedutan
Kelopak mata yang berkedut tidak selalu menjadi pertanda sesuatu yang serius. Namun sebagian orang akan merasakan ketidaknyamanan hingga gangguan penglihatan.
Berbicara tentang penyebab kedutan, ada beberapa kondisi medis yang menyebabkan mata berkedut yang Anda alami. Apa sajakah itu?
Blefarospasme
Blefarospasme adalah gangguan neurologis yang memengaruhi otot-otot yang mengendalikan kelopak mata. Gangguan neurologis ini menyebabkan gerakan otot tidak terkendali yang kemudian membuat kelopak mata sulit membuka (distonia).
Gejalanya dimulai dengan kedutan kelopak mata yang tidak terkendali (kejang) yang datang dan pergi. Biasanya dimulai secara bertahap dan akan memburuk seiring waktu. Saat penyakit ini berkembang, Anda mungkin akan mengalami kedutan yang semakin sering terjadi dan celah di antara kelopak mata akan menyempit sampai pada akhirnya kesulitan membuka mata.
Spasme hemifacial
Spasme hemifasial adalah gangguan sistem saraf di mana otot-otot di satu sisi wajah berkedut tanpa sadar. Spasme hemifasial paling sering terjadi akibat pembuluh darah yang menyentuh saraf wajah, cedera saraf wajah atau tumor, dan terkadang tidak diketahui penyebabnya.
Miokimia
Miokimia adalah kedutan kelopak mata unilateral dan tidak terkendali yang tidak disebabkan oleh penyakit. Miokimia dianggap disebabkan oleh stres dan masalah serupa lainnya yang akan sembuh dengan sendirinya seiring waktu. Kondisi ini biasanya melibatkan kedutan kelopak mata bagian bawah yang akan sembuh sendiri selama beberapa hari atau seminggu.
Sindrom Meige
Sindrom Meige adalah kondisi kelopak mata sulit membuka yang langka, di mana terjadi gangguan saraf yang menyebabkan seseorang mengalami kejang paksa pada mata, rahang, lidah dan otot wajah bagian bawah. Kejang yang dirasakan terasa seperti sensasi ditusuk, mirip dengan sengatan listrik. Kondisi ini lebih sering dialami wanita paruh baya atau di atas usia 60 tahun.
Mencegah dan Mengobati Kedutan
Kedutan umumnya disebabkan oleh stres atau kondisi sejenisnya, kedutan dapat dicegah dan diatasi dengan mendapatkan tidur yang cukup, membatasi asupan kafein, memanajemen stres, berolahraga dan berhenti merokok. Namun apabila kedutan semakin sering terjadi, membuat Anda sensitif terhadap cahaya, mata kemerahan, kelopak mata mengalami pembengkakan, pusing dan penglihatan mulai terganggu, maka sebaiknya periksakan diri ke dokter untuk mengetahui penyebab dan pengobatan yang dapat dilakukan sesuai kondisi Anda.
Jika Anda mengalami kondisi tersebut sebaiknya konsultasikan ke dokter atau Anda dapat manfaatkan fitur konsultasi yang terdapat pada aplikasi Ai Care.
Mau tahu informasi seputar penyakit lainnya? Cek di sini, ya!
- dr. Monica Salim
Cedars Sinai. Eye Twitching. Available from: https://www.cedars-sinai.org/health-library/diseases-and-conditions/e/eye-twitching.html
Cleveland Clinic (2021). Eye Twitching. Available from: https://my.clevelandclinic.org/health/symptoms/17663-eye-twitching
Cleveland Clinic (2021). Eye Twitching (Blepharospasm). Available from: https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/21546-eye-twitching-blepharospasm
Mayo Clinic (2021). Hemifacial spasm. Available from: https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/hemifacial-spasm/symptoms-causes/syc-20373296
American Optometric Association. Myokymia (eyelid twitch or tic). Available from: https://www.aoa.org/healthy-eyes/eye-and-vision-conditions/myokymia?sso=y
Cleveland Clinic (2020). Meige Syndrome. Available from: https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/15783-meige-syndrome