4 Pose Yoga untuk Mengatasi Migrain

ADS

287 x 220

Bagikan :


Sebuah studi menyebutkan bahwa melakukan yoga secara rutin dapat membantu mengurangi frekuensi kambuhnya migrain. Dilansir dari Healthline, sebuah studi di tahun 2014 menyebutkan bahwa pengidap migrain yang rajin berlatih yoga dan mengonsumsi obat-obatan migrain mengalami frekuensi migrain yang jauh berkurang. Yoga diyakini dapat membantu meningkatkan kinerja jantung dan peredaran darah sehingga dapat membantu mengurangi migrain.

 

Pose yoga untuk mengurangi migrain

Beberapa pose yoga dapat meredakan ketegangan dan stres yang sering menjadi pemicu migrain. Gerakan-gerakan yoga juga dapat meningatkan sirkulasi dan aliran darah ke otak sehingga membantu meredakan nyeri berdenyut saat migrain kambuh. Bagi Anda yang memiliki migrain, disarankan untuk mencoba pose berikut ini:

1. Child’s pose

Pose ini merupakan pose yang paling populer dalam gerakan yoga. Pose yang juga dikenal dengan istilah balasana ini dapat melancarkan peredaran darah dan oksigen ke bagian leher, bahu dan punggung. Itulah sebabnya pose ini sering dilakukan ketika istirahat sejenak di tengah sesi yoga untuk mengisi kembali tenaga yang hilang di sela latihan yoga.

Cara melakukannya, Anda hanya perlu berlutut di lantai, lalu turunkan pantat ke tumit. Duduk tegak dan rarik napas panjang lalu embuskan. Condongkan tubuh ke depan sehingga kepala dan dada berada di antara paha Anda dan dahi Anda menyentuh lantai. Letakkan lengan Anda merentang ke depan mengapit kepala dengan telapak tangan menghadap ke bawah.

2. Bridge pose

Pose jembatan ini membuka rongga dada dan bahu lebih lebar sehingga membantu meredakan kecemasan yang Anda rasakan. Cara melakukannya, berbaringlah di atas matras dengan lutut terlekuk dan kaki menempel lantai. Dorong tubuh Anda ke atas dengan lengan dan telapak tangan tetap di lantai. Tahan posisi ini selama 1 menit.

3. Downward facing dog

Pose ini membantu peredaran darah dan oksigen mengalir lebih baik ke otak. Untuk melakukannya, mulailah dengan posisi child’s pose lalu angkat badan dengan tumpuan lutut dan posisi jari kaki ikut terangkat lalu letakkan kembali ke matras dengan kaki dibuka selebar panggul. Dorong pantat ke atas, kemudian tempelkan perut ke arah paha. Pastikan punggung lurus dengan tangan, lalu secara perlahan turunkan tumit ke lantai. Pada posisi ini, bentuk paha dan punggung Anda akan menyerupai huruf A dengan kepala tetap menghadap ke bawah.

4. Corpse pose

Pose ini membantu Anda untuk lebih rileks dan memulihkan tenaga. Anda hanya perlu berbaring di matras, lebarkan kaki selebar bahu dan letakkan tangan di samping badan dengan telapak tangan terbuka menghadap ke atas. Tahan posisi ini selama 5-30 menit. Anda bisa melakukan posisi ini sambil mendengarkan musik yang menenangkan untuk membantu membuat lebih rileks.

 

Perlu diingat bahwa yoga bukanlah obat utama dalam mengatasi migrain. Yoga bisa jadi manjur untuk sebagian orang namun tidak untuk sebagian lainnya. Jika Anda memiliki keluhan migrain yang berlanjut, periksakan ke dokter untuk mendapat penanganan yang tepat.

 

Writer: Ratih

Edited By: dr. Ayu Munawaroh

Last Updated: 5-Oct-2021

 

Sumber:

  1. Healthline. What Can Yoga Do for Migraine Relief? (2020). Available from: https://www.healthline.com/health/yoga-for-migraines.
  2. Medical News Today. Yoga for migraine: what to know (2021). Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/yoga-for-migraine.
  3. WebMD. Top self-care techniques for migraine (2021). Available from: https://www.webmd.com/migraines-headaches/ss/slideshow-headache-migraine-hacks.