Munculnya Garis Putih di Kuku, Berbahayakah?

Munculnya Garis Putih di Kuku, Berbahayakah?
Credit: Freepik. Gambaran kuku sehat yang tidak memiliki leukonychia

Bagikan :


Ketika Anda sedang memotong kuku, pernahkah Anda mengamati munculnya semacam guratan putih di kuku? Banyak mitos yang beredar seputar munculnya garis atau guratan putih di kuku. Namun sebenarnya, apa sih penyebab munculnya garis putih tersebut?

 

Penyebab Munculnya Garis Putih di Kuku

Warna kuku bagian bawah umumnya berwarna merah muda kecoklatan sesuai dengan jenis kulit Anda. Namun terkadang Anda bisa menemukan titik atau garis melintang di kuku bagian bawah.

Kondisi munculnya titik atau garis putih di kuku dapat dialami oleh siapa saja. Dalam istilah medis, kondisi ini dikenal dengan nama leukonychia. Leukonychia bukan termasuk kondisi yang berbahaya, namun dapat menandakan ada masalah kesehatan yang sedang Anda alami.

Ada beberapa jenis leukonychia, yaitu:

  • Leukonychia total dimana seluruh lempeng kuku berwarna putih total
  • Leukonychia parsial, dimana garis putih menutupi sebagian dari lempeng kuku. Leukonychia parsial terdiri dari 3 tipe yaitu:
    • Leukonychia punctata, yaitu muncul sebagai bintik-bintik putih kecil
    • Leukonychia longitudinal, yaitu munculnya pita putih di bawah kuku
    • Leukonychia lurik atau transversal, di mana satu atau lebih garis horizontal muncul di kuku, sejajar dengan lunula. Kondisi ini ni juga dikenal dengan garis Mees

Ada beberapa penyebab munculnya garis putih di kuku, di antaranya:

Cedera atau trauma

Penyebab paling sering terjadinya leukonychia di kuku adalah cedera atau trauma. Cedera pada kuku menyebabkan kerusakan kuku sehingga mengganggu pertumbuhan kuku. Biasanya kondisi ini dapat disebabkan oleh kebiasaan menggigit kuku, terkena benturan atau ukuran sepatu dan sandal yang terlalu sempit.

Reaksi alergi

Bagi Anda yang gemar menggunakan cat kuku, munculnya garis atau bintik putih juga dapat disebabkan oleh reaksi alergi akibat produk perawatan kuku. Beberapa cat kuku berbahan akrilik atau gel diketahui dapat menyebabkan munculnya garis putih pada kuku.

Jamur

Infeksi jamur kuku kaki atau yang dikenal dengan onikomikosis juga dapat menyebabkan munculnya garis putih di kuku. Biasanya kondisi ini ditandai dengan munculnya titik putih di kuku lalu berkembang hingga bantalan kuku. Jamur di kuku biasanya diiringi gejala kuku pecah-pecah, menebal, dan kasar.

Faktor keturunan

Faktor keturunan juga dapat menyebabkan munculnya leukonychia namun kondisi ini sangat jarang terjadi. Biasanya jika leukonychia disebabkan oleh faktor keturunan, kondisi ini muncul sejak awal kelahiran bayi.

Namun munculnya bintik putih ini juga dapat disebabkan oleh beberapa gangguan kesehatan seperti Bart-Pumphrey syndrome, Bauer syndrome, Buschkell-Gorlin syndrome, dan penyakit Darier.

Penyakit sistemik

Dilansir dari Medical News Today, beberapa penyakit sistemik juga dapat menyebabkan munculnya garis putih di kuku. Beberapa kondisi yang dapat menyebabkan garis putih di kuku antara lain anemia, sirosis hati, penyakit hati, diabetes, kekurangan zink, psoriasis dan hipertiroid.


Penanganan Munculnya Garis Putih di Kuku

Penangan leukonychia dapat diatasi sesuai dengan penyebabnya. Apabila munculnya garis putih disebabkan oleh alergi, maka sebaiknya hentikan penggunaan produk pemicu alergi tersebut untuk sementara.

Selain itu, beberapa penanganan leukonychia yang bisa dilakukan antara lain mengoleskan obat antijamur, memperbanyak asupan zink dan cairan dalam tubuh dan menjaga kuku tidak mengalami cedera.

 

Munculnya garis putih di kuku umumnya tidak berbahaya. Namun apabila kondisi ini tidak kunjung menghilang dan disertai masalah kesehatan lainnya maka sebaiknya segera periksakan ke dokter. 

Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!

 

Writer : Ratih AI Care
Editor :
  • dr Nadia Opmalina
Last Updated : Senin, 17 April 2023 | 00:43

Marcin, J. (2017). Reasons and Treatments for White Spots on the Nails. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/317493

Holland, K. (2022). Why Are There White Spots on My Nails?. Available from: https://www.healthline.com/health/white-spots-on-nails

 

News-Medical. Types of Leukonychia. Available from: https://www.news-medical.net/health/Types-of-Leukonychia.aspx