Cara Agar Tidak Mudah Sakit di Musim Hujan

Cara Agar Tidak Mudah Sakit di Musim Hujan
Ilustrasi musim hujan. | Credits: Freepik.

Bagikan :


Saat musim hujan turun, suhu menjadi lebih dingin. Walaupun hujan tidak secara langsung membuat Anda sakit, umumnya virus penyebab batuk-pilek lebih mudah menular pada suhu yang lebih rendah.

Bila tubuh Anda basah terkena hujan pada cuaca yang dingin dan kondisi ini dibiarkan dalam waktu lama, hal ini bisa berpengaruh pada sistem imun Anda. Suhu tubuh menjadi cukup rendah dan kekebalan tubuh menurun, tak heran apabila Anda lebih mudah terserang flu, pilek, dan penyakit lain.

Bagaimana cara agar tidak mudah sakit di musim hujan? Simak pembahasan berikut ini.

 

Mengapa Lebih Mudah Sakit di Musim Hujan

Batuk pilek (common cold) disebabkan oleh virus, dengan rhinovirus sebagai penyebab tersering dari batuk pilek. Sementara itu, penyakit flu disebabkan oleh virus influenza. Ada penelitian yang mengatakan bahwa suhu di bawah 37°C bisa membuat rhinovirus lebih efisien dalam bereplikasi. Penelitian lainnya juga menemukan bahwa penurunan suhu dan kelembapan selama 3 hari meningkatkan risiko infeksi rhinovirus pada peserta penelitian.

Selain itu bila Anda terjebak hujan, suhu yang dingin dan kondisi tubuh yang basah dalam waktu lama bisa membuat Anda menggigil dan menurunkan kekebalan tubuh. Tubuh menjadi kesulitan dalam meregulasi suhu di cuaca dingin. Karena tubuh basah terjebak hujan dan juga keringat, tubuh akan kehilangan panas karena terus menguapkan kelembapan dari kulit. Penurunan kekebalan juga membuat tubuh sulit melawan virus sehingga Anda menjadi lebih rentan terinfeksi.

Lalu, kita mengetahui bahwa pada cuaca dingin dan musim hujan, banyak orang yang menghabiskan waktu di dalam ruangan. Bila mereka satu ruangan dalam waktu lama dengan orang yang sedang batuk pilek atau flu, akan meningkatkan risiko mereka tertular penyakit tersebut. 

Baca Juga: Apakah Berlari di Bawah Hujan Bikin Sakit?

 

Cara Agar Tidak Mudah Sakit di Musim Hujan

Memeriksa prakiraan cuaca

Sebelum keluar rumah, pastikan untuk mencari informasi mengenai suhu dan perkiraan cuaca. Anda bisa memilih pakaian yang sesuai, menghindari hujan deras atau mempersiapkan perlengkapan yang membantu melindungi tubuh dan membuat tubuh tetap hangat.

Mengenakan jas hujan

Selain membawa payung, Anda juga perlu menyiapkan jas hujan. Jas hujan yang tahan air dapat membantu tubuh tetap kering dan hangat selama berada di luar ruangan.

Hindari bahan pakaian katun

Pakaian katun memang cenderung bagus untuk menyerap keringat sehingga bagus dipakai saat sedang panas, namun bisa membuat Anda basah dan kedinginan saat cuaca hujan. Kain katun bersifat menyerap air dan membuat tubuh lebih cepat kehilangan panas, karena tubuh berusaha menguapkan air dan kelembapan dari kulit. Hal ini bisa membuat Anda tidak nyaman dan meningkatkan risiko masuk angin.

Gunakan bahan pakaian lain yang dapat menyerap kelembapan selama musim hujan seperti pakaian yang berbahan wol, nilon, atau polyester. Pakaian ini akan membuat Anda tetap hangat dan nyaman.

Baca Juga: Apa Saja Penyakit yang Banyak Terjadi saat Musim Hujan?

Mengenakan topi

Tubuh lebih cepat kehilangan sebagian panas melalui kepala saat cuaca dingin. Jaga kehangatan area tubuh bagian atas dengan menggunakan topi. Topi tidak hanya melindungi rambut, tetapi membuat kepala Anda tetap hangat dan kering.

Pilih makanan yang menghangatkan

Beberapa makanan dan minuman dapat membantu menjaga kehangatan tubuh serta meredakan gejala tidak enak badan. Anda bisa memilih makanan seperti teh hangat tanpa kafein, teh herbal, air dengan perasan lemon, atau sup dan kaldu ayam.

Mengonsumsi suplemen

Beberapa suplemen dapat mendukung kesehatan kekebalan tubuh sehingga Anda tidak mudah sakit. Anda bisa mengonsumsi vitamin C yang membantu mengurangi durasi pilek dan melawan infeksi saluran pernapasan akibat virus; atau vitamin D yang dapat melindungi Anda dari infeksi saluran pernapasan.

Perlu diingat bahwa konsumsi suplemen sebaiknya dikonsultasikan terlebih dahulu dengan dokter. Dokter dapat membantu merekomendasikan suplemen yang cocok sesuai dengan kondisi tubuh dan dosis yang tepat.

Apabila selama musim hujan ini pilek dan flu menyerang dan Anda membutuhkan bantuan dokter, Anda bisa memanfaatkan layanan konsultasi kesehatan dengan dokter melalui aplikasi Ai Care yang bisa diunduh di App Store dan Play Store.

 

Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!

 

 

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr Hanifa Rahma
Last Updated : Selasa, 26 Maret 2024 | 09:18