Anda mungkin mengenal kafein sebagai stimulan yang membuat tubuh lebih berenergi. Namun kandungan kafein ternyata juga dijumpai dalam beberapa produk perawatan kulit. Sebenarnya, apa manfaat kafein dalam skincare?
Manfaat Kafein dalam Skincare
Saat ini banyak dijumpai penggunaan kafein dalam skincare seperti krim mata, masker wajah hingga krim antiselulit. Salah satu efek samping kafein adalah dapat membuat pembuluh darah lebih sempit dan kencang sehingga dapat membuat kulit tampak cerah dan kencang.
Dilansir dari Everyday Health, manfaat inilah yang digunakan produsen kosmetik untuk membuat produk antipenuaan dan antikerut baik dalam perawatan wajah, mata dan tubuh. Jika diformulasikan dengan tepat, kafein dapat secara efektif mencerahkan kulit, menghilangkan bengkak di wajah dan mengatasi lingkaran hitam di bawah mata.
Beberapa manfaat penggunaan kafein dalam skincare antara lain:
1. Melindungi Kulit dari Kerusakan
Kafein merupakan antioksidan yang bertujuan melindungi kulit dari kerusakan akibat radikal bebas. Paparan radikal bebas dapat merusak kolagen sehingga menimbulkan garis halus, kerutan dan membuat kulit kendur. Penggunaan kafein diharapkan dapat membantu menjaga kulit dari kerusakan.
2. Mencerahkan Warna Kulit
Kafein merupakan vasokonstriktor yang dapat menyempitkan pembuluh darah. Penyempitan ini membuat kulit wajah terlihat lebih kencang dan halus sehingga membuat Anda lebih percaya diri.
3. Meredakan Kantung Mata
Kantung mata terkadang tampak jika Anda kurang tidur. Produk yang menggunakan kafein dapat mengurangi tampilan kantung mata dan lingkaran hitam di bawah mata sehingga membuat mata menjadi lebih segar.
4. Meredakan Peradangan
Kafein memiliki sifat antiperadangan yang dapat mengurangi kemerahan akibat peradangan. Jika Anda mengalami kulit kemerahan akibat paparan sinar matahari, Anda dapat meredakan efek peradangan tersebut menggunakan krim yang mengandung kafein.
5. Mengatasi Selulit
Selulit adalah gurat-gurat akibat bekas luka yang berkembang ketika kulit meregang atau menyusut terlalu cepat. Perubahan mendadak ini menyebabkan kolagen dan elastin pecah karena peregangan yang terjadi sangat cepat dalam waktu singkat.
Kafein dikenal memiliki enzim yang mengurai lemak sehingga dapat membantu menghilangkan sel lemak. Hasilnya, kulit akan terlihat lebih lembut dan kencang.
Benarkah Kafein dalam Skincare Efektif untuk Perawatan Kulit?
Penggunaan kafein dalam skincare dinyatakan aman untuk sehari-hari. Namun salah satu efek samping dari penggunaan kafein adalah senyawa tersebut hanya bermanfaat dalam jangka waktu pendek.
Jika Anda mencari solusi permanen untuk mengatasi selulit dan kantung mata, penggunaan skincare berbahan kafein saja tidaklah cukup. Dibutuhkan serangkaian produk seperti pembersih, serum, dan krim lainnya untuk melengkapi rangkaian produk yang Anda gunakan.
Anda juga perlu mempertimbangkan bahwa tidak semua orang cocok menggunakan skincare tertentu. Beberapa orang mengalami reaksi alergi pada kafein seperti kemerahan atau gatal-gatal. Selain itu, Anda juga mungkin membutuhkan perawatan kecantikan di klinik yang dapat bekerja dalam jangka waktu panjang.
Penggunaan kafein dalam skincare dapat membantu mengatasi beberapa masalah kulit Anda. Namun umumnya solusi tersebut hanya bersifat sementara. Apabila Anda membutuhkan solusi masalah kulit jangka panjang maka sebaiknya konsultasikan ke dokter kulit.
Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!
- dr Nadia Opmalina
Lebow, H. (2022). Caffeine in Skin Care: Does It Actually Work?. Available from: https://www.everydayhealth.com/skin-beauty/caffeine-in-skin-care-does-it-actually-work/#
Corfield-Smith, S. (2022) Does Caffeine Really Make a Difference in Skincare Products?. Available from: https://www.byrdie.com/caffeine-in-skincare
Cleveland Clinic. (2021). Do Caffeinated Skin Care Products Work?. Available from: https://health.clevelandclinic.org/benefits-of-caffeine-for-skin-care