Selain takut akan gelap atau nyctophobia, ada satu lagi ketakutan anak yang seringkali dialami oleh anak-anak, yaitu didaskaleinophobia. Nama yang agak sulit untuk diucapkan, bukan?
Didaskaleinophobia menurut Psychotreat adalah ketakutan akan sekolah atau pergi ke sekolah. Setidaknya 2-5% anak usia sekolah mengalami fobia ini. Didaskaleinophobia berasal dari bahasa Yunani Didasko yang berarti "mengajar" dan Phobos yang berarti "keengganan atau ketakutan". Istilah umum lain untuk fobia sekolah adalah Scholionophobia yang berasal dari bahasa Latin.
Penyebab Fobia Sekolah atau Pergi ke Sekolah
Penyebab kecemasan dan ketakutan anak untuk pergi ke sekolah tidak selalu sama, dan sangat bervariasi. Biasanya dorongan untuk takut pergi ke sekolah disebabkan oleh banyak faktor yang berkembang dari waktu ke waktu, misalnya seperti adanya masalah hubungan dengan orang tua, perasaan rendah diri, tantangan akademis, masalah sosial, atau adanya riwayat kesehatan mental.
Walaupun terlihat remeh, namun fobia ke sekolah tidak bisa dibiarkan berkembang semakin parah. Ketakutan, kekhawatiran dan kecemasan jika tidak ditangani dapat menyebabkan perilaku maladaptif yang signifikan.
Gejala Fobia Sekolah Sesuai Usia
Gejala penolakan atau ketakutan pergi ke sekolah bisa berbeda-beda setiap perkembangan usianya. Menurut Pikmykid, berikut adalah tanda-tanda yang bisa diamati:
Usia 5-11 tahun
- Menempel terus pada orang tua
- Marah atau tantrum
- Menolak berpisah dari orang tua saat berada di rumah, mobil maupun di sekolah
- Menangis berlebihan
- Keluhan fisik seperti sakit tenggorokan, sakit kepala dan sakit perut yang tidak jelas penyebabnya
Usia 11 tahun ke atas
- Tidak patuh
- Kabur dari sekolah
- Mengalami gangguan tidur
- Selalu menentang
- Marah
- Depresi
Bagaimana Cara Menyikapi Anak yang Fobia Sekolah?
Salah satu hal terpenting yang perlu disadari oleh orang tua adalah, jangan ikut tergoda mengizinkan anak membolos atau meninggalkan sekolah lebih awal. Memahami penyebab anak takut pergi ke sekolah sangatlah penting, namun membiarkan mereka membolos dapat menyebabkan berkembang menjadi kebiasaan.
Jadi, bagaimana seharusnya menyikapi hal ini?
Alihkan perhatiannya
Ketika sedang dalam perjalanan ke sekolah anak, Anda bisa membuat perjalanan menjadi lebih menyenangkan bagi anak dan mengalihkan perhatiannya agar tidak terfokus saat nanti Anda meninggalkan buah hati di sekolah. Anda bisa meletakkan mainan atau buku favoritnya di dalam tasnya, atau bercanda dengannya selama di perjalanan. Anda mungkin juga perlu berbicara dengan wali kelasnya tentang rasa takut ini sehingga guru juga dapat membantu anak ketika di sekolah.
Tinggalkan memo kecil
Anda bisa meninggalkan secarik memo kecil yang ditempelkan di kotak makan, diselipkan di buku atau di kotak pensil yang berisi pesan-pesan manis dan penuh cinta. Pesan ini dapat selalu mengingatkan anak bahwa mereka selalu mendapatkan dukungan penuh cinta walaupun sedang berada di sekolah.
Adakalanya perhatian dan dukungan kecil ini menjadi pengembali semangat anak yang menurun.
Jujur dan terbuka
Buat diskusi yang jujur dan terbuka mengenai penyebab anak takut pergi ke sekolah. Anda juga harus jujur bahwa Anda tidak bisa menemaninya sepanjang waktu karena Anda bekerja. Bersabar dan bersiap untuk mendengarkan jawaban dari anak tanpa harus marah atau memberi hukuman. Sikap ini akan membuat ia lebih terbuka dan mempercayai Anda sepenuhnya.
Dapatkan pertolongan dari para ahli
Menghadapi anak yang lebih kecil yang takut pergi ke sekolah jauh lebih mudah, karena mereka akan terbuka soal penyebab ketakutan tersebut. Sedangkan menghadapi anak yang lebih besar dan remaja mungkin dibutuhkan kesabaran lebih, terutama bila Anda ingin mengetahui penyebab kecemasan dan ketakutan tersebut.
Andapun juga harus siap menghadapi konsekuensi bila penyebab fobia sekolah mungkin terkait dengan masalah yang dialami anak, atau hal traumatik lainnya. Apabila ini terjadi, tentu saja Anda tidak bisa menghadapinya seorang diri saja. Cari pertolongan dari para ahli termasuk terapis anak dan mungkin juga gurunya.
Fobia sekolah bisa sangat menantang saat ini, karena banyak faktor penyebab yang membuat orang tua harus memutar otak mencari jalan keluarnya. Jangan membawa beban ini sendiri, jangan malu untuk mendapatkan pertolongan dari profesional kapanpun Anda membutuhkannya.
Mau tahu informasi seputar kehamilan, menyusui, kesehatan wanita dan anak-anak? Cek di sini, ya!
- dr Hanifa Rahma
Wisner, W. (2022). How to Help a Kid Who's Scared to Go to School. Available from: https://www.verywellfamily.com/is-your-child-afraid-to-go-to-school-2161922
Mehra, R. (2017). What to do if Your Child Experiences Didaskaleinophobia (Fear of Going to School). Availabe from: https://www.pikmykid.com/be-aware-of-didaskaleinophobia-fear-of-going-to-school/
Psychothreat. School Fear (Didaskaleinophobia): Causes, Symptoms, Treatments. Available from: https://psychotreat.com/didaskaleinophobia-the-school-fear/