Lebih Baik Mandi Air Dingin Atau Air Hangat?

Bagikan :


Tinggal di negara beriklim tropis yang terkadang cuacanya panas kadang dingin membuat Anda jadi tergantung pada dua hal, Air Conditioner (AC) dan pemanas air. Ada kalanya saat suhu sedang dingin inginnya selalu mandi air hangat, demikian pula sebaliknya. Nah, sebenarnya lebih baik mana sih mandi air dingin atau air hangat?

Dalam kondisi tubuh yang sehat, baik mandi air dingin maupun air hangat sama-sama memiliki manfaat tersendiri. Anda bisa mendapatkan manfaat secara maksimal apabila Anda tahu kapan waktu yang tepat untuk memilih mandi air dingin atau air hangat.

Sebelumnya, ketahui terlebih dahulu manfaat dari keduanya yuk!

Manfaat mandi air dingin:

  • Menenangkan kulit dan meredakan rasa gatal di kulit
    Sedang menderita rasa gatal di kulit? menggaruk mungkin akan membuat nyaman namun dapat melukai kulit. Mandi air dingin akan membantu meredakan rasa gatal pada kulit tanpa membuatnya terluka.
  • Membuat lebih segar dan siap menghadapi hari
    Khususnya pada pagi hari ketika tubuh masih ingin bermalas-malasan namun jam terus bergerak ke kanan, air dingin akan membuat Anda 'bangun'. Demikian juga dengan sistem pada tubuh Anda, baik sistem pernapasan, kewaspadaan, detak jantung, semuanya akan ikut 'bangun'.
  • Melancarkan peredaran darah
    Mandi air dingin dapat melancarkan peredaran darah. Hal ini terjadi sebagai respon alami kulit terhadap suhu dingin. Respon alami pada kulit membuat tubuh 'bangun' dan terkejut sehingga seketika membuat peredaran darah meningkat untuk menghangatkan inti tubuh dan melindungi organ vital. Proses ini secara keseluruhan baik untuk merangsang kesehatan selain peredaran darah lancar, juga memelihara kesehatan dan kelembaban kulit.
  • Mengurangi rasa pegal setelah berolahraga atau beraktivitas berat
    Air dingin memiliki sifat regeneratif, otot-otot yang semula kelelahan setelah berolahraga atau beraktivitas berat seketika rileks akibat suhu dingin yang dirasakan kulit.
  • Air dingin membantu menurunkan berat badan karena pembakaran kalori yang lebih banyak saat kulit tubuh berusaha menyesuaikan suhunya
  • Membuat rambut dan kulit lebih berkilau

Dilansir healthline, air dingin dapat memperlancar aliran darah. Inilah sebabnya baik rambut dan kulit terlihat lebih berkilau dan sehat.

Manfaat mandi air hangat:

  • Mandi air hangat memberikan rasa nyaman dan merilekskan sistem saraf dan otot setelah berkegiatan seharian
  • Meredakan pilek dan batuk. Rasa hangat dari air dan uap yang dihasilkan membantu melonggarkan saluran pernapasan sehingga dahak dapat dengan mudah keluar, selain itu juga dapat membersihkan saluran hidung.
  • Membersihkan kulit. Mandi air hangat dapat membantu membuka pori-pori kulit sehingga memungkinkan untuk membersihkan kotoran dan minyak lebih maksimal.

Selain manfaat, keduanya sama-sama memiliki kekurangan. Mandi air dingin dalam kondisi demam atau sakit akan membuat Anda semakin sakit dan tidak nyaman. Saat kondisi tubuh demam, sebaiknya Anda mandi air hangat dan dilakukan dalam waktu sesingkat mungkin. Sedangkan mandi air hangat terus menerus akan membuat kulit dan rambut menjadi kehilangan kelembaban dan kering.

Agar keduanya memberikan manfaat yang maksimal, mandi lah air dingin saat pagi hari sesuai dengan manfaat yang dapat diberikan. Dan ketika hari sudah berakhir, mandilah air hangat di sore hari sehingga tidur Anda akan lebih berkualitas, tubuh pun rileks dan siap beristirahat.

 

 

 

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr Nadia Opmalina
Last Updated : Kamis, 13 April 2023 | 14:11

Claveland Clinic. 2021. Are Cold Showers Good For You?. Available from : https://health.clevelandclinic.org/are-cold-showers-good-for-you/

 

Sara Lindberg. 2020. Cold Showers Vs Hot Showers: Which One Is Better?. Available from : https://www.healthline.com/health/cold-shower-vs-hot-shower#Whats-so-great-about-cold-showers?