Stereotipe yang mengaitkan bahwa perawatan kulit hanya dilakukan wanita dewasa ini makin berkurang. Saat ini makin banyak pria yang menyadari pentingnya menjaga kesehatan kulit mereka.
Faktanya memang menjaga dan merawat kesehatan kulit tidak hanya dibutuhkan oleh wanita. Pria juga mendapatkan manfaat positif ketika melakukan perawatan kulit secara teratur. Lantas, bagaimana sebaiknya pria melakukan perawatan kulitnya? Apakah sama seperti yang dilakukan wanita?
Tips Perawatan Kulit untuk Pria
Berbicara soal perawatan kulit, kebutuhan untuk kulit yang sehat dan tampak lebih muda mungkin sama-sama didambakan oleh pria. Namun, perlu disadari bahwa kulit pria berbeda dengan kulit wanita. Walau memiliki jenis kulit yang sama, seperti kulit normal, kering, berminyak, sensitif, atau kombinasi, kulit pria memang jauh lebih tebal dibanding wanita.
Dengan memahami apa yang dibutuhkan oleh kulit, akan membantu Anda dalam merawat kulit serta mencari produk perawatan kulit yang tepat untuk Anda. Saat ini di pasaran sudah tersedia banyak produk perawatan kulit yang dikhususkan untuk para pria.
Menurut ahli dermatologi, pria bisa melakukan hal-hal ini untuk merawat kulit mereka:
Mempertimbangkan label produk dan bahan-bahan di dalam skincare
Pria perlu membaca label produk perawatan kulit sebelum membeli produk skincare. Anda perlu mengenali jenis dan masalah kulit agar bisa memilih produk yang tepat sesuai dengan kondisi dan kebutuhan kulit sebagai berikut:
- Untuk kulit berjerawat, pilih produk yang bebas minyak atau nonkomedogenik untuk menghindari penumpukan minyak dan penyumbatan pori-pori
- Untuk kulit sensitif, pilih produk yang bebas pewangi dan hindari bahan-bahan yang dapat menyebabkan iritasi seperti alkohol dan pewangi yang kuat
- Selain itu, Anda perlu mewaspadai produk berlabel tanpa pewangi karena sebagian produk ada yang tetap menggunakan pewangi yang dapat mengiritasi kulit.
- Untuk kulit yang kering, carilah produk yang melembapkan dengan bahan yang membantu dalam menarik air dan menjaga barrier kulit seperti hyaluronic acid atau ceramide
Baca Juga: Perbedaan Antara Skincare dan Makeup
Mencuci wajah setiap hari dan setelah berkeringat
Idealnya mencuci wajah setidaknya perlu dilakukan dua kali sehari, di pagi hari dan sebelum tidur. Selain itu, Anda juga perlu mencuci wajah setelah berolahraga atau melakukan pekerjaan berat yang menghasilkan keringat.
Hindari menggunakan air panas untuk mencuci wajah karena dapat menghilangkan minyak alami kulit dan menyebabkan kekeringan di wajah.
Perhatikan teknik bercukur
Untuk menjaga kesehatan kulit, Anda perlu memperhatikan teknik bercukur yang baik seperti:
- Memilih pisau cukur yang cocok sesuai jenis kulit
- Membasahi kulit dengan air hangat sebelum bercukur
- Menggunakan krim cukur sesuai jenis kulit untuk membantu mengurangi gesekan, melumasi kulit, dan melindungi kulit dari luka bakar akibat pisau cukur
- Mencukur searah pertumbuhan rambut untuk menghindari iritasi
- Rutin mengganti pisau cukur
- Membilas setiap selesai gesekan untuk menghilangkan rambut yang terjebak dan krim cukur yang tersisa
- Hindari meregangkan kulit terlalu berlebihan karena dapat menyebabkan iritasi
- Perhatikan tanda-tanda iritasi seperti benjolan atau luka bakar akibat pisau cukur
Baca Juga: Di Usia Berapa Perlu Mulai Menggunakan Skincare?
Menggunakan pelembap
Pelembap memainkan peran penting dalam menjaga kelembapan kulit dan menjadikan kulit tampak sehat. Pilih pelembap sesuai jenis kulit Anda dan aplikasikan pelembap pada kulit yang masih lembap setelah mandi dan mencuci wajah.
Menggunakan tabir surya
Anda juga perlu menggunakan tabir surya dengan SPF 30 atau lebih tinggi untuk melindungi kulit dari paparan sinar UV. Pastikan tabir surya yang digunakan memiliki spektrum luas, artinya melindungi dari paparan sinar UVA dan UVB.
Perlu diingat bahwa melanoma (kanker kulit yang serius) lebih berisiko menyebabkan kematian pada pria dibanding wanita. Sehingga selain semua langkah perawatan kulit, jangan lupa untuk memeriksa kulit secara teratur dan mendeteksi dini tanda-tanda kanker kulit, seperti munculnya tahi lalat baru, tahi lalat yang membesar dengan cepat, terlihat tidak normal, bintik yang berubah warna dari cokelat menjadi hitam, permukaan tahi lalat menjadi kasar dan menonjol, tahi lalat terasa gatal atau kesemutan, atau tahi lalat mengeluarkan darah.
Apakah Anda masih memiliki pertanyaan lain seputar kanker kulit? Anda bisa memanfaatkan layanan konsultasi kesehatan dengan mengunduh aplikasi Ai Care melalui App Store atau Play Store.
Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!
- dr Hanifa Rahma
American Academy of Dermatology Association. Skin Care Tips For Men. Available from: https://www.aad.org/public/everyday-care/skin-care-basics/care/skin-care-for-men
Cleveland Clinic (2022). Skin Care for Men: What You Need To Know. Available from: https://health.clevelandclinic.org/skin-care-for-men
Joan Oleck (2023). What Noncomedogenic Means in Skin Care Products. Available from: https://www.healthline.com/health/beauty-skin-care/non-comedogenic
Carley Millhone (2023). How to Build a Morning and Evening Skincare Routine. Available from: https://www.health.com/skincare-routine-8364021
Jessica Migala (2023). How Often Should You Wash Your Face?. Available from: https://www.everydayhealth.com/healthy-skin/how-often-should-you-wash-your-face/
American Academy of Dermatology Association. Hair Removal: How to Shave. Available from: https://www.aad.org/public/everyday-care/skin-care-basics/hair/how-to-shave
Cleveland Clinic (2022). Razor Burn. Available from: https://my.clevelandclinic.org/health/diseases/23583-razor-burn
Cleveland Clinic (2023). Yes, You Should Wear Sunscreen Every Day. Available from: https://health.clevelandclinic.org/why-you-should-wear-sunscreen-every-day
American Academy of Dermatology Association. Melanoma Strikes Men Harder. Available from: https://www.aad.org/public/diseases/skin-cancer/types/common/melanoma/men-50
Cancer Council. Check for Signs of Skin Cancer. Available from: https://www.cancer.org.au/cancer-information/causes-and-prevention/sun-safety/check-for-signs-of-skin-cancer