• Beranda
  • nutrisi
  • Daftar Makanan untuk Membantu Menurunkan Risiko Kanker

Daftar Makanan untuk Membantu Menurunkan Risiko Kanker

Daftar Makanan untuk Membantu Menurunkan Risiko Kanker
Credits: Freepik

Bagikan :


Anda mungkin pernah mendengar bahwa di dalam makanan ada kandungan antioksidan yang dapat membantu menurunkan risiko kanker. Studi memang menunjukkan dengan pola makan sehat Anda dapat menurunkan risiko kanker dan juga penyakit lainnya.

Jenis makanan apa saja yang direkomendasikan untuk menurunkan risiko kanker? Simak artikel berikut ini.

 

Daftar Makanan untuk Menurunkan Risiko Kanker

Antioksidan dalam makanan dapat mencegah kanker dengan cara menangkal radikal bebas yang dapat merusak sel dan memicu perkembangan kanker. Antioksidan bekerja dengan mengikat radikal bebas sehingga mereka tidak dapat merusak sel normal dalam tubuh.

Sedangkan bahan kimia dari tumbuhan yang disebut fitokimia dapat melindungi sel dari senyawa berbahaya dalam makanan dan lingkungan. Fitokimia juga mencegah kerusakan serta mutasi sel.

Maka dari itu, untuk menurunkan risiko kanker, maka Anda disarankan mengonsumsi makanan yang kaya antioksidan dan fitokimia, di antaranya:

 

Brokoli

Brokoli mengandung senyawa anti-kanker seperti sulforafan dan indol-3-karbinol yang membantu mencegah perkembangan sel kanker. Sayur yang memiliki bentuk seperti pohon mini ini juga kata antioksidan dan vitamin C yang melindungi sel dari kerusakan oksidatif penyebab kanker. Mengonsumsi brokoli secara teratur membantu meningkatkan sistem kekebalan dan memperbaiki fungsi detoksifikasi hati.

 

Wortel

Makan wortel dapat menurunkan risiko kanker karena kandungan vitamin A dan karotenoid sebagai antioksidan. Menurut studi, karotenoid tersebut membantu melindungi sel-sel dari kerusakan dan memperlambat perkembangan sel-sel kanker.

 

Baca Juga: 4 Cara untuk Mendeteksi Kanker Serviks

 

Kacang-kacangan

Mengonsumsi kacang-kacangan dengan teratur dapat menurunkan risiko kanker karena mereka kaya antioksidan, serat dan nutrisi penting lainnya. Beberapa jenis kacang-kacangan seperti kacang merah, kacang hitam, kacang tanah, dikaitkan dengan risiko lebih rendah terhadap beberapa jenis kanker.

 

Kunyit

Kunyit adalah bumbu sekaligus herbal yang sangat terkenal digunakan selama bertahun-tahun. Rimpang yang bagian dalamnya berwarna kuning oranye ini memiliki kandungan antioksidan dan anti-inflamasi yang dapat membantu mencegah terjadinya kanker.

Penelitian juga menunjukkan bahwa mengonsumsi kunyit secara rutin membantu mengurangi dan memperlambat pertumbuhan sel kanker.

 

Aneka buah jeruk

Segala macam jenis jeruk mengandung vitamin C yang memiliki sifat antioksidan dan meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Studi menunjukkan bahwa konsumsi buah jeruk secara rutin dapat mencegah kerusakan sel dan perkembangan kanker.

Dilansir WebMD, sebuah penelitian di Jepang menemukan bahwa orang yang mengonsumsi buah jeruk atau jus jeruk 3-4 hari dalam seminggu lebih sedikit risiko terkena kanker. Aneka jenis kanker yang dapat dicegah dengan kebiasaan mengonsumsi jeruk ini seperti kanker usus, kanker paru-paru, kanker pankreas, kanker prostat, kanker payudara, kanker nasofaring dan kanker kulit.

 

Baca Juga: Apa Bahayanya Jika Minum Vitamin C Terlalu Banyak?

 

Tomat

Tomat mengandung lycopene, jenis antioksidan di dalam tomat yang dapat membantu mengurangi risiko kanker. Studi menunjukkan bahwa asupan lycopene yang tinggi dapat membantu mengurangi risiko kanker prostat, usus besar, dan payudara. Namun, masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk memastikan kaitannya dengan pasti.

Bagaimanapun, mengonsumsi makanan sehat perlu diimbangi dengan pola hidup sehat lain seperti berolahraga, tidur cukup, berhenti merokok, dan membatasi asupan minuman beralkohol. Dengan pola hidup sehat, tak hanya risiko kanker saja yang diturunkan, melainkan risiko penyakit kronis lainnya.

 

Mau tahu informasi seputar nutrisi, makanan dan tips diet lainnya? Cek di sini, ya!

 

 

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr. Monica Salim
Last Updated : Sabtu, 15 April 2023 | 14:02

Elizabeth Lee (2017). Seven (Easy to Find) Foods That May Help Prevent Cancer. Available from: https://www.webmd.com/cancer/features/seven-easy-to-find-foods-that-may-help-fight-cancer

National Cancer Institute (2017). Antioxidants and Cancer Prevention. Available from: https://www.cancer.gov/about-cancer/causes-prevention/risk/diet/antioxidants-fact-sheet

Honor Whiteman (2017). How does broccoli help prevent cancer? Study sheds light. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/316448

AICR (2021). Carrots: Rich Supply of Carotenoids. Available from: https://www.aicr.org/cancer-prevention/food-facts/carrots/

AICR (2020). Nuts for Cancer Prevention: Health Benefits and Hype. Available from: https://www.aicr.org/resources/blog/nuts-for-cancer-prevention-health-benefits-and-hype/

Kendall K. Morgan (2022). Can Turmeric Fight Cancer?. Available from: https://www.webmd.com/cancer/can-turmeric-fight-cancer

Hope Cristol (2022). Fruits to Eat When You Have Cancer. Available from: https://www.webmd.com/cancer/fruits-cancer

 

AICR (2020). Tomatoes: Major Source of Lycopene. Available from: https://www.aicr.org/cancer-prevention/food-facts/tomatoes