• Beranda
  • penyakit
  • Manfaat Suplemen L-Arginine untuk Menurunkan Tekanan Darah

Manfaat Suplemen L-Arginine untuk Menurunkan Tekanan Darah

Manfaat Suplemen L-Arginine untuk Menurunkan Tekanan Darah
Ilustrasi pemeriksaan tekanan darah. Credit: Freepik

Bagikan :


L-arginine atau arginine adalah jenis asam amino yang dapat dihasilkan tubuh. Anda juga bisa mendapatkan L-arginine dari makanan seperti kacang-kacangan, ikan, daging merah, atau suplemen. L-arginine dikenal memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan, termasuk salah satunya menurunkan tekanan darah. Bagaimana peran L-arginine dalam menurunkan tekanan darah? Simak dalam ulasan berikut.

 

Apa Itu L-Arginine?

L-arginine adalah asam amino yang merupakan bahan penyusun protein. Arginin diperlukan untuk produksi oksida nitrat, molekul pemberi sinyal yang dibutuhkan dalam berbagai fungsi tubuh, termasuk pengaturan aliran darah dan komunikasi seluler.

L-arginine diproduksi dari pemecahan protein tubuh secara alami atau diperoleh melalui asupan protein dari makanan seperti daging merah, daging unggas, susu, kacang-kacangan, ikan, dan produk kedelai.

Sejumlah penelitian menunjukkan bahwa L-arginine saat digunakan sebagai suplemen memiliki berbagai manfaat potensial, yaitu: 

  • Meningkatkan oksida nitrat yang dapat meningkatkan aliran darah dan suplai oksigen ke organ.
  • Mendukung relaksasi sel yang membentuk pembuluh darah.
  • Mengurangi peradangan dan seks oksidatif.
  • Meningkatkan metabolisme glukosa dan sensitivitas insulin.
  • Membantu mengelola kondisi kronis seperti diabetes, obesitas, hipertensi, penyakit hati, dan penyakit jantung.
  • Meningkatkan kinerja atletik.
  • Mempercepat penyembuhan luka.

Meskipun memiliki sejumlah manfaat positif bagi kesehatan, namun masih diperlukan penelitian lebih lanjut mengenai manfaat dan efek samping suplemen L-arginine bagi tubuh.

Baca Juga: Ini Tandanya Jika Kelebihan Suplemen Melatonin

 

Benarkah L-Arginine Efektif dalam Menurunkan Tekanan Darah?

L-arginine merupakan suplemen yang sering dikonsumsi untuk menurunkan tekanan darah. Suplemen ini dapat membuat pembuluh darah lebih rileks dan membuka arteri sehingga menurunkan tekanan darah. Sebuah penelitian mengungkapkan, suplemen ini juga dapat membantu menurunkan tekanan darah pada pengidap hipertensi pulmonal

Beberapa penelitian juga menyebutkan bahwa penggunaan infus L-arginine jangka pendek dapat menurunkan tekanan darah tinggi selama kehamilan. Pemberian L-arginine secara oral atau sebagai infus dianggap aman selama kehamilan, jika digunakan dalam jangka pendek selama trimester kedua dan ketiga.

Namun, pemberian suplemen ini jarang dibutuhkan dan lebih bermanfaat bagi kelompok orang yang kekurangan asam amino. Pemakaian suplemen L-arginine juga memengaruhi cara kerja beberapa obat dan memperburuk kondisi kesehatan tertentu, sehingga sebaiknya tidak mengonsumsi suplemen ini jika tidak direkomendasikan dokter. 

Untuk mengatasi beberapa masalah kesehatan jantung, L-arginine dapat bekerja lebih optimal jika dikombinasikan dengan vitamin lainnya seperti B-6 dan B-12. Namun, masih diperlukan penelitian lebih jauh mengenai manfaat dan efek samping penggunaan ini dalam jangka panjang. 

Baca Juga: Benarkah Suplemen Asam Folat Efektif untuk Pertumbuhan Rambut?

 

Efek Samping L-Arginine

Dalam jangka pendek, konsumsi suplemen L-arginine umumnya aman digunakan. Namun, L-arginine dapat memicu efek samping pada saluran pencernaan seperti kembung, nyeri perut, mual, diare, pusing, dan tekanan darah rendah. 

Suplemen L-arginine juga tidak dianjurkan bagi:

  • Pengidap penyakit ginjal dan hipotensi.
  • Baru mengalami serangan jantung.
  • Akan menjalani operasi dalam 2 minggu atau lebih.
  • Memiliki alergi atau asma.

 

Pemakaian L-arginine dapat membantu menurunkan tekanan darah, namun sebelum berencana mengonsumsi suplemen L-arginine, sebaiknya konsultasikan manfaat dan efek samping pemakaiannya ke dokter. Dokter akan menentukan apakah suplemen tersebut aman untuk dikonsumsi atau menyarankan suplemen alternatif lainnya. Anda juga bisa memanfaatkan fitur konsultasi pada aplikasi Ai Care yang bisa diunduh melalui App Store atau Play Store

 

Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!

Writer : Ratih AI Care
Editor :
  • dr Nadia Opmalina
Last Updated : Jumat, 14 Maret 2025 | 13:44

Mayo Clinic. L-Arginine: Does it Lower Blood Pressure?. Available from: https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/high-blood-pressure/expert-answers/l-arginine/faq-20058052

Mayo Clinic. L-Arginine. Available from: https://www.mayoclinic.org/drugs-supplements-l-arginine/art-20364681

Kubala, J. (2025). Everything You Need to Know About L-arginine. Available from: https://www.healthline.com/nutrition/l-arginine#side-effects

WebMD. L-Arginine - Uses, Side Effects, and More. Available from: https://www.webmd.com/vitamins/ai/ingredientmono-875/l-arginine