Latihan Sederhana untuk Meningkatkan Kapasitas Paru-Paru

Latihan Sederhana untuk Meningkatkan Kapasitas Paru-Paru
Ilustrasi latihan pernapasan. Credit: Freepik

Bagikan :


Menjaga kesehatan paru-paru adalah hal yang penting dilakukan untuk menjaga kapasitas paru dengan baik. Paru-paru berfungsi sebagai tempat pertukaran oksigen dan karbon dioksida serta mengatur seberapa banyak oksigen yang diperlukan oleh tubuh. Ketika kapasitas paru-paru meningkat, tubuh akan mendapat oksigen yang cukup dan membuat tubuh tidak mudah lelah.

 

Latihan untuk Meningkatkan Kapasitas Paru-Paru

Kapasitas paru-paru menunjukkan seberapa banyak udara yang bisa ditampung oleh paru-paru. Paru-paru yang sehat mendukung pelepasan karbon dioksida dan zat lainnya.

Kapasitas paru-paru yang lebih besar memungkinkan napas lebih dalam serta membantu pembersihan lendir dan kontaminan dari saluran udara. Sebaliknya, penurunan kapasitas paru-paru dapat mengakibatkan penurunan kadar oksigen sehingga menyebabkan kelelahan, sesak napas, dan penurunan stamina. 

Ada banyak cara untuk meningkatkan kapasitas paru-paru, di antaranya berhenti merokok, olahraga, dan latihan pernapasan. Berbagai pilihan olahraga yang bisa Anda lakukan antara lain berenang, jalan cepat, bersepeda, dan senam aerobik. Selain olahraga, latihan pernapasan juga efektif membantu meningkatkan kapasitas paru-paru. 

Baca Juga: Batuk Hingga Sesak Napas, Ini Masalah Pernapasan yang Sebaiknya Tidak Diabaikan

Beberapa latihan pernapasan yang bisa Anda lakukan antara lain:

Pernapasan diafragma

Pernapasan diafragma, atau pernapasan perut adalah pernapasan yang memanfaatkan otot diafragma, yaitu otot besar yang memisahkan antara rongga dada dan perut. 

Cara melakukan pernapasan diafragma yaitu:

  • Ambil posisi duduk atau berbaring. 
  • Lemaskan otot bahu. 
  • Letakkan satu tangan di perut dan satu tangan di dada.
  • Tarik napas melalui hidung selama 2 detik, rasakan udara bergerak ke dalam perut dan rasakan perut bergerak keluar. Perut Anda harus bergerak lebih banyak daripada dada.
  • Embuskan napas selama 2 detik melalui bibir yang mengerucut sambil menekan perut Anda.
  • Ulangi hingga beberapa kali.

Pursed lips breathing

Pursed lips breathing adalah latihan pernapasan dengan bibir yang mengerucut. Latihan ini membuat lebih banyak udara dapat mengalir keluar dan masuk paru-paru sehingga Anda lebih aktif secara fisik. Latihan pernapasan ini sangat mudah, yaitu tarik napas melalui hiidung dan embuskan napas setidaknya dua kali lebih lama melalui mulut yang mengerucut. 

Bernapas melalui lubang hidung secara bergantian

Praktik bernapas melalui lubang hidung secara bergantian merupakan adaptasi dari latihan yoga. Latihannya cukup mudah, yaitu dengan menarik napas melalui satu lubang sambil menutup lubang hidung lainnya. Berikut langkah-langkahnya: 

  • Duduklah dengan nyaman dan letakkan tangan kiri di lutut.
  • Angkat tangan kanan ke hidung, hembuskan napas, dan tutup lubang hidung kanan dengan ibu jari.
  • Tarik napas melalui lubang hidung kiri lalu tutup dengan jari-jari Anda.
  • Lepaskan ibu jari yang menutup lubang hidung sebelah kanan dan embuskan napas, lalu tarik napas melalui lubang hidung kanan dan tutup.
  • Embuskan napas melalui lubang hidung kiri.
  • Ulangi hingga 5 menit dan akhiri dengan mengembuskan napas melalui lubang hidung kiri.

Baca Juga: Beda Pernapasan Dada dan Pernapasan Perut, Mana yang Lebih Baik?

 

Tips Menjaga Kesehatan Paru-Paru

Penurunan kapasitas paru-paru dapat disebabkan oleh kebiasaan merokok, kehamilan, obesitas, gaya hidup tidak aktif, atau penyakit pada saluran pernapasan seperti asma atau penyakit paru obstruktif kronis. Pada beberapa kasus, penurunan kapasitas paru-paru dapat dicegah dengan perawatan medis yang tepat dan perubahan gaya hidup.

Beberapa cara untuk menjaga kesehatan paru-paru antara lain:

  • Berhenti merokok
  • Melindungi diri dari paparan polutan seperti menggunakan masker, atau berada di dalam ruangan ketika kualitas udara buruk
  • Menjaga ventilasi rumah dengan baik
  • Rutin olahraga
  • Makan makanan sehat
  • Lindungi diri dengan vaksin seperti vaksin COVID-19 atau pneumonia

 

Latihan pernapasan dapat membantu meningkatkan kapasitas paru-paru. Jika Anda memiliki permasalahan dengan paru-paru, sebaiknya konsultasikan ke dokter atau manfaatkan fitur konsultasi pada aplikasi Ai Care yang bisa diunduh melalui App Store atau Play Store. 

 

Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!

Writer : Ratih AI Care
Editor :
  • dr Nadia Opmalina
Last Updated : Senin, 18 November 2024 | 13:47

Gotter, A. (2024). Breathing Exercises to Increase Lung Capacity. Available from: https://www.healthline.com/health/how-to-increase-lung-capacity

Nall, R. (2024). What exercises can help increase lung capacity?. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/323787

American Lung Association. Breathing Exercise. Available from: https://www.lung.org/lung-health-diseases/wellness/breathing-exercises

Braverman, J. (2024). 4 Breathing Exercises to Increase Lung Capacity. Available from: https://www.goodrx.com/well-being/movement-exercise/breathing-exercises-for-better-lung-capacity