Bagi wanita, penting untuk menjaga kesehatan vagina. Selain menjaga kebersihannya, Anda juga perlu menjaga kadar keasaman vagina.
Vagina yang terlalu asam dapat memengaruhi perkembangan bakteri yang menjaga keseimbangan cairan vagina. Lantas, bagaimana cara menjaga kadar keasaman vagina dengan pengobatan rumahan?
Pentingnya Menjaga Kadar Keasaman (pH) Vagina
Kadar keasaman suatu larutan diukur dengan menggunakan nilai pH (power of hydrogen). Nilai pH berkisar antara 1-14 dimana angka 7 menggambarkan kondisi netral. Jika larutan memiliki pH kurang dari 7 maka larutan tersebut bersifat asam, sedangkan jika lebih dari 7 maka bersifat basa.
Pada vagina, kadar keasaman dapat memengaruhi perkembangbiakan bakteri vagina. pH vagina dikatakan normal ketika bersifat asam dengan kisaran angka pH 3,5-4,5. Ketika pH vagina terlalu rendah Anda berisiko mengalami bacterial vaginosis yaitu tumbuhnya bakteri berlebihan di vagina.
Kondisi ini biasanya ditandai dengan vagina kering, keputihan yang tidak normal, vagina terasa gatal dan panas serta terjadinya pembengkakan di sekitar vagina.
Ketidakseimbangan pH vagina dapat disebabkan oleh beberapa faktor seperti konsumsi obat-obatan, diet dan pola makan, perubahan hormon serta faktor gaya hidup.
Baca Juga: Penyakit Vaginosis Bakteri - Definisi, Penyebab, Gejala, dan Tata Laksana | AI Care (ai-care.id)
Bahan Alami untuk Mengembalikan Keasaman Vagina
Tidak seimbangnya pH vagina dapat menyebabkan Anda merasa tidak nyaman dan terganggu saat berkemih atau beraktivitas sehari-hari. Namun tidak perlu khawatir, kondisi ini dapat diatasi dengan pengobatan rumahan menggunakan bahan alami yang mudah dijumpai sehari-hari.
Dilansir dari Verywell Health, berikut ini beberapa bahan alami yang bisa Anda gunakan untuk mengembalikan keasaman vagina:
Mengonsumsi probiotik
Probiotik adalah sekumpulan mikroorgamisme yang dikenal dengan bakteri baik dan tumbuh di beberapa bagian tubuh termasuk vagina. Ketika jumlah bakteri baik tidak seimbang, kondisi ini menyebabkan tumbuhnya bakteri dan jamur yang menyebabkan infeksi.
Untuk mengembalikan keasaman vagina, Anda dapat mengonsumsi probiotik untuk membantu pertumbuhan bakteri baik. Beberapa jenis probiotik yang direkomendasikan antra lain yoghurt, acara, kombucha, atau suplemen. Sebelum mengonsumsi suplemen sebaiknya konsultasikan dengan dokter.
Baca Juga: Cara Mencegah Bau tak Sedap pada Vagina
Mengonsumsi cuka apel
Cuka apel diketahui memiiki banyak manfaat bagi kesehatan. Sifat antibakteri dan antijamurnya membuat cuka apel banyak dikonsumsi untuk menjaga kesehatan. Salah satunya adalah untuk mengembalikan keasaman pH vagina.
Caranya, minumlah cuka apel yang telah dicampur dengan air atau Anda dapat mengonsumsinya dalam bentuk suplemen. Hindari menggunakan langsung pada vagina karena dapat memicu iritasi dan mengganggu keasaman vagina.
Mengonsumsi bawang putih
Bawang putih juga diketahui memiliki sifat antibakteri dan antijamur yang dapat membantu melawan infeksi vagina dan mengembalikan keasaman pH. Untuk mengembalikan keasaman pH Anda dapat mengonsumsinya dalam menu makan sehari-hari atau mengonsumsi suplemen bawang putih.
Memperbanyak minum air putih
Minum air putih membantu membuang racun dan mengatur ekosistem vagina. Ketika Anda mengalami dehidrasi, vagina akan semakin gatal dan memperparah infeksi jamur di area vagina. Usahakan memenuhi kebutuhan cairan per hari dengan minum air putih 5-8 gelas per hari atau sesuai kebutuhan.
Mengurangi gula
Mengonsumsi makanan manis ternyata dapat meningkatkan pH atau pertumbuhan jamur di vagina. Untuk mengembalikan keasaman vagina, Anda dianjurkan mengurangi makanan dan minuman manis atau mengandung gula tinggi seperti soda, permen dan es krim.
Itulah beberapa cara alami yang bisa Anda gunakan untuk mengembalikan keasaman vagina. Hindari melakukan pengobatan rumahan dengan mengoleskan cairan atau ramuan tertentu ke area vagina tanpa konsultasi dokter. Apabila Anda mengalami gangguan keasaman vagina maka sebaiknya segera periksakan ke dokter.
Mau tahu informasi seputar penyakit lainnya? Cek di sini, ya!
- dr Nadia Opmalina
Spahn, C. (2020). 8 Ways to Naturally Restore Your Vaginal pH Balance. Available from: https://www.healthline.com/health/natural-remedies-to-restore-ph-balance
Jones, B. (2022). 9 Natural Remedies to Restore pH Balance in Your Vagina. Available from: https://www.verywellhealth.com/natural-remedies-to-restore-ph-balance-5208998
Nall, R. (2022). Vaginal pH balance: Symptoms, remedies, and tests. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/322537