Anda tentu sudah tidak asing dengan profesi bidan. Selama ini bidan dikenal sebagai tenaga kesehatan yang menangani pemeriksaan dan membantu persalinan. Namun sebenarnya lingkup kerja bidan lebih luas dari penanganan persalinan. Apa saja peran dan tugas bidan di masyarakat? Simak ulasannya berikut ini.
Apa Itu Bidan?
Dilansir dari Cleveland Clinic, bidan adalah tenaga kesehatan yang menangani kehamilan, persalinan, perawatan bayi baru lahir dan kesehatan ibu masa nifas. Menurut WHO, bidan adalah seseorang yang diakui secara reguler dalam program pendidikan kebidanan dan telah menyelesaikan pendidikan kebidanan serta mendapat izin untuk melaksanakan praktik kebidanan.
Di Indonesia, undang-undang yang mengatur profesi kebidanan adalah Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2019 Tentang Kebidanan. Dalam Undang-Undang tersebut menyatakan bahwa bidan adalah perempuan yang telah menyelesaikan program pendidikan kebidanan baik di dalam negeri maupun di luar negeri yang diakui secara sah oleh Pemerintah Pusat dan memenuhi syarat untuk melakukan praktik kebidanan.
Praktik kebidanan yang dimaksud adalah segala sesuatu yang berhubungan dengan pelayanan kesehatan ibu dan anak. Ranah profesi bidan meliputi pemantauan kesehatan ibu dan anak sejak sebelum hamil, masa kehamilan, persalinan, pascapersalinan, masa nifas, bayi baru lahir, bayi, balita, dan anak prasekolah termasuk kesehatan reproduksi perempuan dan keluarga berencana.
Baca Juga: Sama-sama Membantu Proses Persalinan, Apa Beda Doula dan Bidan?
Peran Bidan dalam Masyarakat
Peran kerja bidan tergantung pada sertifikasi, sekolah dan tempat para bidan berlatih. Beberapa layanan yang bisa diberikan oleh bidan meliputi:
- Pelayanan kesehatan ibu
- Pelayanan kesehatan anak
- Pelayanan kesehatan reproduksi perempuan dan keluarga berencana
Secara khusus, tugas bidan antara lain:
- Melakukan pemeriksaan kehamilan secara rutin
- Melakukan pemeriksaan ultrasinografi dan pemeriksaan darah prenatal
- Membantu persiapan persalinan dan perawatan bayi baru lahir
- Memberikan pertolongan pertama kegawatdaruratan pada ibu hamil, bersalin, nifas dan rujukan
- Melakukan deteksi dini kasus risiko dan komplikasi pada masa kehamilan, masa persalinan, pascapersalinan, masa nifas dan asuhan pascakeguguran dan dilanjutkan dengan rujukan
- Perawatan pascapersalinan untuk ibu dan bayi
- Mendidik tentang nutrisi, laktasi, kesuburan dan aspek lain dari kesehatan reproduksi
- Pengendalian kelahiran dan keluarga berencana
- Pap smear dan pemeriksaan payudara
- Skrining untuk infeksi menular seksual (IMS) dan infeksi dan penyakit vagina lainnya
Sedangkan dalam penyelenggaraan praktik bidan, bidan dapat berperan sebagai:
- Pemberi pelayanan kebidanan
- Pengelola pelayanan kebidanan
- Penyuluh dan konselor
- Pendidik, pembimbing, dan fasilitator klinik
- Penggerak peran masyarakat dan pemberdayaan perempuan
- Peneliti
Baca Juga: Mengapa Ibu Hamil Sering Pingsan?
Pemeriksaan Kehamilan, Pilih Bidan atau Dokter Kandungan?
Dokter kandungan adalah dokter yang mengambil sekolah profesi khusus untuk mendalami bidang kehamilan dan kandungan. Baik bidan dan dokter kandungan sama-sama memiliki kompetensi untuk melakukan pemeriksaan, memberi penyuluhan dan melakukan perawatan di masa kehamilan dan setelah persalinan.
Selama kehamilan ibu dinyatakan sehat dan tidak memiliki risiko, ibu hamil dapat memeriksakan kehamilan dan konsultasi perawatan pascapersalinan dengan bidan. Namun jika kehamilan dinyatakan berisiko, ibu hamil dianjurkan melakukan pemeriksaan ke dokter kandungan. Dokter kandungan dapat melakukan intervensi medis jika dibutuhkan.
Bidan berperan penting dalam kesehatan ibu dan anak di masyarakat. Selain memberikan layanan pemeriksaan kesehatan, bidan juga dapat memberikan penyuluhan mengenai kesehatan perempuan. Anda dapat melakukan pemeriksaan kehamilan serta pemeriksaan kesehatan dan perawatan pascapersalinan dengan bidan.
Anda juga dapat melakukan konsultasi seputar kehamilan dengan menggunakan layanan konsultasi pada aplikasi Ai Care.
Mau tahu informasi seputar kehamilan, menyusui, kesehatan wanita dan anak-anak? Cek di sini, ya!
- dr. Monica Salim
Cleveland Clinic. Midwife. Available from: https://my.clevelandclinic.org/health/articles/22648-midwife#
Pregnancy, Birth & Baby. What do Midwives Do?. Available from: https://www.pregnancybirthbaby.org.au/the-role-of-your-midwife
Health Careers. Midwife. Available from: https://www.healthcareers.nhs.uk/explore-roles/midwifery/roles-midwifery/midwife
Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 4 Tahun 2019 Tentang Kebidanan. Available from: https://peraturan.go.id/common/dokumen/ln/2019/uu4-2019bt.pdf