6 Jenis Buah yang Aman Dikonsumsi saat Diet Keto

6 Jenis Buah yang Aman Dikonsumsi saat Diet Keto

Bagikan :


Diet keto mengharuskan Anda untuk mengurangi asupan karbohidrat dan meningkatkan konsumsi lemak dan protein. Banyak orang yang menjalankan diet ini demi menurunkan berat badan dalam waktu singkat. Dalam diet ini, seseorang dapat mengonsumsi karbohidrat maksimal 20-50 gram per hari. Untuk mendapatkan rasa kenyang, banyak pelaku diet keto mengonsumsi buah-buahan. Namun Anda perlu berhati-hati karena tidak semua buah bisa dikonsumsi dalam diet keto.

 

Buah-buahan yang baik untuk diet keto

Selain mengandung gula, buah juga mengandung karbohidrat meskipun jumlahnya tidak sebanyak yang terkandung dalam umbi-umbian atau biji-bijian. Bagi Anda yang sedang menjalani diet keto, tentunya tidak bisa sembarangan mengonsumsi buah terutama yang memiliki kadar gula dan karbohidrat tinggi. Beberapa buah rendah karbohidrat yang baik untuk diet keto di antaranya:

1. Alpukat

Alpukat merupakan buah yang sering menjadi pilihan menu diet, termasuk bagi diet keto. Dilansir dari Everyday Health, setengah cup penyajian alpukat mengandung 12 gram lemak dan 2,6 gram karbohidrat. Alpukat juga merupakan buah yang rendah kalori sehingga aman dikonsumsi sebagai camilan di sela-sela waktu makan berat. Selain rendah karbohidrat, alpukat juga kaya akan vitamin K, asam folat, vitamin C dan kalium.

2. Semangka

Semangka adalah buah yang kaya akan kandungan air dan rendah karbohidrat sehingga bisa menjadi menu alternatif dalam diet keto. Dilansir dari Healthline, dalam secangkir (152 gram) semangka mengandung 11,5 gram karbohidrat dan 0,5 gram serat. Semangka juga kaya akan likopen, vitamin C, kalium dan mineral lainnya. Bagi Anda yang menjalani diet keto, semangka bukan hanya mengenyangkan namun juga membantu hidrasi tubuh dan kulit.

3. Strawberry

Buah-buahan jenis beri seperti raspberry, blackberry dan strawberry merupakan buah yang baik untuk diet keto. Buah strawberry termasuk buah yang kaya serat dan rendah karbohidrat sehingga aman dikonsumsi sehari-hari bagi pelaku diet keto. Selain bisa dikonsumsi dalam buah segar, strawberry juga bisa dikonsumsi dalam bentuk jus.

4. Tomat

Tomat sering dijumpai di dapur sebagai bahan masakan. Namun tomat juga bisa dikonsumsi langsung untuk menyeimbangkan diet keto Anda. Dalam secangkir tomat mengandung 7 gram karbohidrat dan 2 gram serat yang membantu Anda cukup kenyang namun masih dalam batas aman untuk konsumsi sehari-hari diet keto. Tomat juga rendah kalori dan kaya akan likopen, beta karoten dan naringenin, sejenis antioksidan yang bermanfaat melindungi sel tubuh. 

5. Belimbing

Belimbing merupakan salah satu buah yang populer di kawasan Asia Tenggara. Meskipun buah ini jarang dipilih sebagai menu diet, namun buah ini bisa Anda manfaatkan sebagai alternatif buah dalam diet keto. Belimbing bukan hanya kaya akan vitamin C namun juga kalium dan asam pantotenik.

6. Lemon

Lemon sering digunakan sarinya dalam membuat minuman, dessert hingga cake. Untuk diet keto, Anda bisa mengonsumsi air perasan lemon yang menyegarkan. Lemon juga kaya akan antioksidan dan baik untuk mencegah penyakit serta menjaga sistem kekebalan tubuh. Lemon merupakan buah yang kaya pektin, jenis serat yang dapat menjaga kadar gula dalam darah, mencegah peradangan dan memperlambat pertumbuhan sel kanker.

 

Itulah beberapa buah yang bisa Anda konsumsi dalam diet keto. Buah-buahan di atas memiliki kadar karbohidrat yang rendah sehingga cukup aman untuk dikonsumsi sehari-hari. Untuk mendapatkan menu dan rekomendasi buah-buahan yang tepat untuk diet keto, sebaiknya konsultasikan dengan ahli gizi Anda. 

Writer : Ratih AI Care
Editor :
  • dr Nadia Opmalina
Last Updated : Jumat, 14 April 2023 | 21:15

 

 

  1. Rachael Link, MS, RD. 2020. 9 Nutritious Keto-Friendly Fruits. Available from : Keto Fruit: 9 Healthy Options (healthline.com)
  2. Valencia Higuera. 2021. What Are The Best Low-Carb Fruits to Eat on a Keto Diet. Available from : What Are the Best Low-Carb Fruits to Eat on a Keto Diet? | Everyday Health