Pola Makan Clean Eating, Apa Manfaatnya bagi Tubuh?

Credits: Freepik

Bagikan :


Clean eating menjadi fenomena yang makin populer beberapa tahun terakhir ini. Meningkatnya minat masyarakat terhadap pola makan yang lebih sehat, alami, dan minim diproses telah mendorong pertumbuhan popularitas clean eating.

Media sosial memainkan peran besar dalam menyebarkan tren dan gaya hidup. Banyak selebritas, influencer kesehatan, dan tokoh publik lainnya membagikan pandangan mereka tentang makanan dan pola makan sehat, yang dapat memengaruhi opini dan keputusan makan orang lain. Seperti apa sih clean eating dan apa manfaatnya bagi tubuh?

 

Seperti Apa Pola Makan Clean Eating?

Pola makan clean eating sebenarnya cukup bervariasi sehingga tidak ada definisi jelas akan konsep makan ini. Namun, pola makan clean eating mendasarkan diri pada konsumsi makanan yang minim diproses dan alami, misalnya sebagai berikut:

  • Memilih makanan seperti buah-buahan, sayuran, biji-bijian, kacang-kacangan, dan daging yang belum diproses
  • Menghindari makanan yang mengandung bahan tambahan seperti pengawet, pewarna, dan perasa buatan
  • Memilih daging atau sayuran organik
  • Mengonsumsi kacang-kacangan, biji-bijian dan produk kedelai yang tidak diproses secara berlebihan
  • Menghindari karbohidrat olahan yang tinggi gula tambahan atau bahan kimia, seta lebih memilih biji-bijian utuh seperti beras merah, quinoa dan gandum utuh
  • Mengonsumsi lemak sehat seperti alpukat, kacang-kacangan, minyak zaitun, dan ikan berlemak serta menghindari lemak trans dan minyak nabati yang terhidrogenasi
  • Membatasi gula tambahan dan memilih makanan yang mengandung gula alami seperti buah-buahan
  • Menghindari makanan olahan yang mengandung daftar bahan yang tidak dikenali
  • Mengombinasikan protein, karbohidrat, lemak sehat, serat, dan vitamin serta mineral setiap kali makan
  • Mempraktekkan porsi makan seimbang dan memperhatikan rasa kenyang tubuh
  • Memastikan cukup minum air sepanjang hari

 

Baca Juga: Tips Menerapkan Clean Eating untuk Menurunkan Berat Badan

 

Manfaat Menjalani Pola Makan Clean Eating

Meskipun belum ada banyak penelitian tentang konsep clean eating, namun mengurangi garam, minuman manis, dan makanan olahan menjadi pendekatan pola makan sehat yang membawa banyak manfaat bagi tubuh, di antaranya:

  • Pola clean eating cenderung lebih rendah kalori dan tinggi serat sehingga membantu dalam manajemen berat badan dan menciptakan defisit kalori yang dibutuhkan untuk penurunan berat badan
  • Antioksidan dan nutrisi penting dalam pola makan ini dapat memengaruhi peningkatan suasana hati dan mendukung kesehatan mental secara keseluruhan
  • Serat dalam makanan membantu dalam menjaga kesehatan usus dan pertumbuhan bakteri usus yang menguntungkan, yang dapat memiliki dampak positif pada pencernaan dan sistem kekebalan tubuh
  • Nutrisi seperti vitamin C, vitamin E, zinc dan antioksidan lain dalam pola makan clean eating dapat membantu memperkuat sistem kekebalan tubuh dan melindungi tubuh dari infeksi
  • Pola clean eating kaya akan serat, antioksidan dan nutrisi penting yang dapat membantu mencegah penyakit kronis seperti penyakit jantung, diabetes, dan kanker
  • Kandungan antioksidan tinggi dalam pola makan clean eating membantu melawan stres oksidatif dan peradangan yang dapat mendukung pencegahan penuaan dini dan mengurangi risiko penyakit peradangan kronis

 

Baca Juga: Mengapa Makan Buah bisa Menurunkan Berat Badan?

 

Sekalipun memiliki manfaat positif bagi kesehatan, pola clean eating bukan solusi ajaib untuk mengatasi semua masalah penyakit. Pemilihan makanan sehat harus diimbangi dengan pola hidup sehat lain seperti cukup tidur, olahraga rutin, dan rutin mendapatkan pemeriksaan medis khususnya jika memiliki riwayat penyakit kronis.

Memiliki keluhan terkait dengan pola makan sehat? Manfaatkan layanan konsultasi kesehatan dengan mengunduh aplikasi Ai Care melalui App Store dan Play Store di ponsel Anda.

Mau tahu informasi seputar nutrisi, makanan dan tips diet lainnya? Cek di sini, ya!

 

 

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr. Monica Salim
Last Updated : Senin, 21 Agustus 2023 | 14:50

Eileen Dutter, R.D (2019). Clean eating: What does that mean?. Available from: https://www.mayoclinichealthsystem.org/hometown-health/speaking-of-health/clean-eating-what-does-that-mean 

Karthik Kumar, MBBS (2021). What Do You Eat on a Clean Diet?. Available from: https://www.medicinenet.com/what_do_you_eat_on_a_clean_diet/article.htm 

Lindsey DeSoto, RDN, LD (2021). Clean eating: What does the research say?. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/clean-eating-what-does-the-research-say 

Sylvie Tremblay, MSc (2019). What Are the Benefits of Clean Eating?. Available from: https://www.livestrong.com/article/284722-what-are-the-benefits-of-eating-clean/