Ketahui Ragam Penyebab Gatal-Gatal di Leher

Ketahui Ragam Penyebab Gatal-Gatal di Leher
Ilustrasi leher gatal. Credits: Freepik

Bagikan :


Gatal-gatal di leher merupakan masalah yang umum dialami siapa saja. Meskipun sering kali bukanlah hal yang serius, rasa gatal berkepanjangan dapat mengganggu aktivitas sehari-hari dan mungkin membutuhkan perhatian lebih.

 

Penyebab Umum Gatal-Gatal di Leher

Kulit kering

Salah satu penyebab umum gatal-gatal di leher adalah kulit kering. Kulit kering bisa dipicu oleh banyak hal termasuk suhu dingin, iklim yang kering, berenang di kolam berklorin, frekuensi mandi yang berlebihan, penggunaan produk kecantikan dengan bahan tertentu, penuaan, atau efek samping pengobatan.

Untuk mengatasi kulit kering di leher, Anda disarankan untuk menggunakan pelembap yang bebas wewangian secara rutin. Hindari mandi dengan air terlalu panas, dan gunakan sabun yang tidak mengandung deterjen berformula keras yang bisa membuat kulit semakin kering.

Eksim (dermatitis atopik)

Eksim merupakan kondisi peradangan kulit kronis yang sering ditandai dengan bercak-bercak di kulit, perasaan gatal, bersisik, dan mengelupas. Eksim bisa dirasakan di bagian tubuh manapun, termasuk di leher.

Gatal pada eksim sering kali terasa sangat mengganggu dan menimbulkan keinginan untuk menggaruk. Sayangnya, dengan menggaruk maka iritasi kulit mungkin menjadi semakin memburuk.

Baca Juga: Cara Mengatasi Hidung Gatal

Psoriasis

Psoriasis merupakan kondisi autoimun kronis yang menyebabkan peradangan di kulit. Pada psoriasis, sistem kekebalan tubuh bereaksi secara berlebihan sehingga memicu produksi sel kulit baru lebih cepat.

Sel-sel kulit yang diproduksi dapat menumpuk di permukaan kulit, menyebabkan bercak-bercak kemerahan, bersisik, dan terasa gatal. Gejala paling umum sering dirasakan di siku, lutut, kulit kepala, punggung bawah, dan juga leher.

Dermatitis kontak

Dermatitis kontak dapat menyebabkan rasa gatal yang berlebihan pada leher. Ini adalah reaksi alergi yang terjadi ketika kulit bersentuhan dengan zat yang memicu respons imun.

Selain gatal, kulit juga menjadi merah, mengalami pembengkakan, kering, bersisik, dan pada beberapa orang mungkin terbentuk lepuhan kecil berisi air.

Dermatitis kontak bisa dipicu oleh banyak produk yang ditemui dalam hidup sehari-hari, seperti lateks, logam, parfum, gigitan serangga, kain yang kasar, atau deterjen.

Infeksi parasit dan jamur

Infeksi parasit dan jamur juga dapat menyebabkan rasa gatal yang parah di kulit, termasuk di area leher. Tungau, kutu rambut, infeksi jamur Trichophyton atau dermatofit sering kali menjadi penyebabnya.

Pada infeksi parasit maupun jamur, perawatan khusus dibutuhkan, seperti penggunaan krim antijamur atau obat oral, menjaga kebersihan diri, dan menghindari penggunaan barang pribadi secara bersamaan.

Baca Juga: Polusi Udara Ternyata Dapat Menyebabkan Gatal Eksim

Kondisi kesehatan lainnya

Gatal yang dirasakan terus-menerus di leher mungkin disebabkan oleh kondisi kesehatan yang mendasari, di antaranya:

  • Herpes zoster
  • Penyakit ginjal kronis
  • Diabetes
  • Penyakit hati
  • Penyakit tiroid
  • Penyumbatan pada kantung empedu

 

Penting untuk mendapatkan diagnosis yang tepat apabila gatal-gatal di leher memang didasari oleh kondisi kesehatan tertentu. Ini sangat penting dalam menentukan pengobatan yang tepat.

Selain itu, Anda mungkin perlu menggunakan pelembap atau salep sesuai petunjuk dokter untuk membantu meredakan rasa gatal. Apabila Anda memiliki pertanyaan lain terkait masalah kulit, Anda bisa memanfaatkan layanan konsultasi kesehatan pada aplikasi Ai Care dengan mengunduhnya melalui App Store atau Play Store.

 

Mau tahu informasi seputar penyakit lainya? Cek di sini, yah!

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr Nadia Opmalina
Last Updated : Jumat, 20 September 2024 | 12:21