Selama ini hyaluronic acid dikenal sebagai kandungan dalam skincare untuk membantu melembapkan kulit. Ternyata hyaluronic acid juga dapat membantu mengatasi sejumlah masalah rambut. Apa saja manfaat hyaluronic acid bagi rambut? Yuk, simak ulasannya di sini.
Apa Itu Hyaluronic Acid?
Hyaluronic acid merupakan kandungan yang banyak dijumpai dalam produk kecantikan. Kandungan ini merupakan humektan yang memiliki sifat mengunci kelembapan sehingga banyak digunakan sebagai bahan serum untuk kulit kering. Hyaluronic acid juga banyak digemari karena cenderung minim risiko dan efek samping setelah pemakaian.
Secara alami hyaluronic acid dibentuk di dalam tubuh dan banyak dijumpai pada jaringan tubuh seperti kulit, lapisan bening pada mata dan jaringan ikat persendian. Hyaluronic acid memiliki sifat menahan air sehingga memungkinkan air berada tetap di dalam jaringan dan tidak mudah menguap.
Baca Juga: Manfaat Hyaluronic Acid bagi Kulit Wajah
Manfaat Hyaluronic Acid bagi Rambut
Hyaluronic acid dapat mengunci kelembapan kulit namun ia berbeda dengan pelembap. Hyaluronic acid merupakan humektan yang bekerja dengan menahan air dan menarik kelembapan ke permukaan kulit. Sifat hyaluronic acid ini juga memiliki sejumlah manfaat bagi rambut dan kulit kepala dalam beberapa cara, yaitu:
Melembapkan rambut: Hyaluronic acid yang memiliki sifat pengikat humektan jika dioleskan pada serat rambut dan kulit kepala dapat memungkinkan serat rambut untuk mempertahankan dan menjaga kelembapan.
Mengurangi rambut kusut: Hyaluronic acid juga membantu melindungi kutikula rambut yang berfungsi mencegah rambut kehilangan kelembapannya sehingga rambut tampak kering dan rapuh.
Menyehatkan rambut: Secara teori, hyaluronic acid dapat menyehatkan rambut yang kering dan rusak dengan membuatnya tampak lebih bervolume. Hyaluronic acid bisa digunakan untuk menambah volume pada akar, namun perlu tambahan bahan lain agar bahan tersebut efektif.
Melembapkan kulit kepala: Selain bermanfaat bagi helai rambut, hyaluronic acid juga memiliki sejumlah manfaat bagi kulit kepala. Molekul hyaluronic acid dapat mengikat kelembapan kulit sehingga memungkinkan kolagen tumbuh di kulit dan kulit kepala. Produksi kolagen dapat membantu kulit kepala tetap terhidrasi dan mencegah kulit kepala kering.
Meningkatkan porositas (kesarangan) rambut: Pada rambut kering dan kasar, rambut ini akan sulit untuk mengikat air yang membuatnya tampak lembap dan sehat. Dengan menggunakan hyaluronic acid, kandungan ini akan membantu mengisi celah pada batang rambut sehingga rambut tampak lebih penuh namun tetap sehat.
Baca Juga: Mengenal Apa itu Beta Hydroxy Acid (BHA) dan Manfaatnya bagi Kulit
Cara Menggunakan Hyaluronic Acid untuk Rambut
Saat ini produk hyaluronic acid umumnya banyak dijumpai pada produk skincare. Untuk rambut, sebaiknya pilih produk yang mengandung hyaluronic acid beserta komponen lainnya yang bersifat menguatkan rambut seperti keratin, kolagen dan minyak yang melembapkan.
Untuk mendapatkan hasil terbaik, Anda bisa mengoleskan serum atau kondisioner setelah keramas. Pijat-pijat kulit kepala ketika rambut masih dalam keadaan lembap. Jika And memiliki rambut kusut atau kering, Anda bisa menggunakan produk rambut yang mengandung hyaluronic acid lebih sering.
Sebelum menggunakan hyaluronic acid sebaiknya lakukan test patch untuk mengetahui reaksi alergi pada kulit. Meski jarang terjadi, namun penggunaan hyaluronic acid juga dapat menyebabkan reaksi alergi seperti kulit kemerahan dan gatal.
Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!
- dr Nadia Opmalina
Shunatona, B., Carter, K. (2022). Hyaluronic Acid Is The Unsung Hero Hair Ingredient—Here's How to Use it. Available from: https://www.byrdie.com/hyaluronic-acid-benefits-for-hair-5101129
Coelho, S. (2021). You’ve Heard About Hyaluronic Acid for Skin — But What Can It Do for Hair?. Available from: https://www.healthline.com/health/beauty-skin-care/hyaluronic-acid-for-hair
WebMD. Hyaluronic Acid - Uses, Side Effects, and More. Available from: https://www.webmd.com/vitamins/ai/ingredientmono-1062/hyaluronic-acid
Cleveland Clinic. Hyaluronic Acid. Available from: https://my.clevelandclinic.org/health/articles/22915-hyaluronic-acid