Makanan dan Minuman yang Berkhasiat Mencegah Sunburn

Makanan dan Minuman yang Berkhasiat Mencegah Sunburn
Credit: Freepik. Tomat dapat membantu mengurangi keparahan akibat sengatan matahari dan meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit.

Bagikan :


Terpapar sinar matahari terlalu lama dapat menyebabkan kulit mengalami sunburn. Untuk mencegah kulit mengalami sunburn, cara terbaik adalah dengan menggunakan sunscreen atau tabir surya. Selain itu, beberapa makanan dan minuman diketahui dapat menutrisi kulit sehingga memberi perlindungan tambahan terhadap sengatan matahari.

 

Makanan dan Minuman yang Dapat Mencegah Efek Sunburn

Sunburn adalah kondisi kulit terbakar akibat terkena paparan sinar matahari terlalu lama. Paparan sinar matahari ini dapat menyebakan kerusakan kulit dari tingkat ringan hingga sedang. Beberapa efek sunburn yang banyak terjadi antara lain sakit kepala dan kulit terbakar. Pada jangka panjang, sunburn dapat memicu kanker kulit dan penuaan dini. 

Untuk mencegah efek paparan sinar matahari, Anda dapat melakukannya dengan memerhatikan makanan dan minuman yang dikonsumsi. Rajin mengonsumsi makanan yang kaya akan antioksidan dan bersifat menghidrasi kulit dapat membantu menjaga elastisitas kulit. Dengan demikian, kulit tidak akan mudah rusak jika terpapar sinar matahari.

Berikut ini beberapa makanan dan minuman yang baik untuk menjaga kesehatan kulit:

1. Tomat

Tomat bukan hanya buah yang mudah didapat namun juga mudah diolah dalam berbagai makanan dan minuman. Sebuah penelitian menyatakan bahwa likopen, zat yang banyak ditemukan dalam tomat dapat membantu mengurangi keparahan akibat sengatan matahari dan meningkatkan kelembapan dan elastisitas kulit.

Untuk mendapatkan manfaat likopen, Anda bisa mengonsumsi tomat dalam bentuk jus atau sebagai bahan campuran salad.

Baca Juga: Kenali 6 Manfaat Tomat untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit

 

2. Semangka

Menyantap semangka di tengah panas terik bisa menjadi solusi dahaga yang menyegarkan. Selain membantu hidrasi kulit, kandungan air dalam semangka juga membuat kulit lebih lembap dan segar. Semangka juga kaya akan likopen yang membantu menjaga kesehatan kulit.

 

3. Anggur

Sebuah penelitian menunjukkan bukti bahwa anggur memiliki efek fotoprotektif. Dalam penelitian tersebut, orang yang mengonsumsi bubuk anggur selama 14 hari memiliki kulit yang lebih tahan sengatan matahari dibandingkan dengan yang tidak mengonsumsi.

Pada orang yang minum bubuk anggur, butuh jumlah cahaya lebih tinggi untuk membuat kulit mereka tampak kemerahan. Hal ini diduga karena kandungan polifenol pada anggur yang merupakan antioksidan untuk melindungi kulit.

Baca Juga: Moisturizer vs Sunscreen: Mana yang Dioleskan Terlebih Dahulu?

 

4. Teh hijau

Selain anggur, teh hijau juga diketahui memiliki efek fotoprotektif yang dapat melindungi kulit dari sengatan matahari. Dalam sebuah penelitian yang dilakukan pada tikus, tikus yang mendapat teh hijau mengalami kanker kulit yang lebih sedikit dari tikus yang tidak minum teh hijau. Namun untuk diterapkan pada manusia, para ahli menyatakan bahwa manusia membutuhkan setidaknya 6-8 cangkir teh hijau atau 8 ons per hari.

Teh hijau mengandung polifenol, senyawa antioksidan yang juga mengandung efek antiinflamasi. Senyawa inilah yang membantu memperbaiki dan meregenerasi sel kulit ketika terjadi peradangan akibat sengatan matahari.

 

5. Kopi

Tak hanya membuat Anda lebih berenergi, kopi juga dapat membantu mencegah kerusakan kulit akibat paparan sinar UV. Sebuah penelitian di tahun 2015 menyebutkan bahwa orang yang mengonsmsi kopi dalam jumlah tinggi memiliki risiko lebih rendah terpapar melanoma.

Dalam penelitian tersebut, orang yang minum 4 cangkir kopi per hari memiliki risiko 20 persen lebih rendah mengalami kanker kulit. Meskipun bermanfaat bagi kulit, para ahli juga mengingatkan bahwa konsumsi kopi perlu dibatasi hingga 200 mg per hari.

 

Meskipun ada beberapa makanan dan minuman yang membantu mencegah peradangan kulit akibat sengatan matahari, Anda tetap disarankan untuk menggunakan sunscreen ketika berjemur atau berada di luar ruangan. Pilih sunscreen dengan SPF yang cukup sesuai kebutuhan dan oleskan kembali sunscreen setiap beberapa jam sekali untuk memaksimalkan perlindungan ketika terpapar matahari.

 

Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!

Writer : Ratih AI Care
Editor :
  • dr Nadia Opmalina
Last Updated : Selasa, 16 Mei 2023 | 13:28

Manaker, L. (2022). 5 Research-Backed Foods to Help Heal a Sunburn. Available from: https://www.verywellhealth.com/foods-to-help-heal-sunburn-5441640#

Ciccolini, K. (2020). 6 Sun-Protection Foods to Turn Your Skin Into an Anti-Wrinkle Fortress. Available from: https://www.healthline.com/health/food-nutrition/foods-reverse-sun-damage-skin-protection

Holtzer, C. (2021). 8 Foods and Drinks That May Help Prevent Sunburns. Available from: https://www.everydayhealth.com/diet-nutrition/foods-and-beverages-that-can-boost-or-lower-your-skins-natural-sun-protection/