Apakah Anda memiliki fobia atau ketakutan tertentu pada suatu hal? Beberapa orang memiliki fobia atau ketakutan berlebihan pada situasi atau hal tertentu. Pada kondisi cukup parah, fobia dapat menyebabkan gangguan pada kondisi emosi dan mental seseorang.
Apa Itu Fobia?
Fobia adalah ketakutan yang luar biasa dan melemahkan terhadap suatu objek, tempat, situasi, perasaan, atau hewan. Bisa dikatakan bahwa fobia lebih dari sekadar ketakutan. Fobia berkembang ketika seseorang memiliki rasa bahaya yang berlebihan atau tidak realistis terhadap situasi atau objek tertentu.
Pada kondisi fobia yang parah, seseorang dapat menghindari pemicu fobia tersebut karena dapat menyebabkan gangguan kecemasan. Apabila fobia yang dimiliki merupakan fobia terhadap hal-hal yang esensial dalam hidup seperti fobia berada di jalan raya, maka hal ini tentu akan menyulitkan hidup penderitanya.
Dilansir dari NHS, fobia tidak memiliki penyebab tunggal. Namun ada beberapa hal yang dapat menyebabkan fobia di antaranya:
- Pernah mengalami trauma atau kecelakaan tertentu
- Faktor lingkungan
- Faktor genetik
Efek Negatif Fobia bagi Kesehatan Mental
Fobia yang spesifik dipicu oleh rasa takut atau khawatir pada sesuatu objek atau situasi tertentu. Kondisi ini berbeda dengan gangguan kecemasan umum yang menyebabkan kekhawatiran dan rasa takut yang meluas. Namun pada fobia, seseorang dapat mengalami tekanan yang berpengaruh pada kondisi mentalnya.
Dilansir dari Verywell Mind, berikut ini beberapa efek negatif fobia bagi kesehatan mental seseorang:
Hidup merasa terbatasi dan mudah mengalami kecemasan parah
Orang yang memiliki fobia akan cenderung membatasi diri dari banyak hal dalam kehidupan, tergantung pada fobia apa yang Anda miliki. Misalnya, orang dengan fobia ketinggian akan menghindari bepergian dengan pesawat terbang atau melakukan permainan yang melibatkan ketinggian.
Begitu juga dengan orang yang fobia dengan ular atau jenis hewan lainnya, akan membatasi diri dari kegiatan luar rumah yang berisiko mempertemukan Anda dengan hewan tersebut. Tanpa disadari pembatasan ini akan mengganggu perkembangan hidup Anda secara keseluruhan. Selain itu, Anda juga akan diliputi oleh berbagai masalah kecemasan.
Merasa terisolasi
Fobia yang Anda miliki juga dapat membuat Anda merasa terisolasi. Dalam hati Anda akan mempertanyakan mengapa Anda dapat berbeda dengan yang lain, dan mengapa Anda tidak bisa dengan mudah berkomunikasi dan hidup normal seperti lainnya.
Perasan asing ini akan membuat Anda merasa terisolasi dan merasa berbeda dengan teman-teman di sekitar Anda.
Merasa malu
Tidak sedikit pemilik fobia yang merasa malu dan aneh jika berada dalam situasi tertentu. Misalnya, Anda diharuskan untuk bepergian dengan pesawat untuk sebuah acara namun Anda menolak karena memiliki fobia ketinggian.
Di sisi lain, orang dengan fobia terhadap sesuatu seperti balon atau hal lainnya juga cenderung menjadi bahan ledekan di antara rekan-rekan. Hal ini terkadang membuat seseorang merasa malu akan fobia yang dimiliki.
Merasa tidak mampu mengendalikan keadaan
Tidak ada seseorang yang ingin memiliki fobia. Akibatnya, orang yang memiliki fobia akan sering merasa bahwa ia tidak mampu mengendalikan keadaan. Namun jika tidak ditangani dengan baik, Anda akan sulit untuk mengatasi dan mengendalikan fobia yang Anda miliki.
Di saat-saat seperti inilah Anda akan merasa tidak berdaya dan sulit mengendalikan keadaan. Pada kondisi parah, hal ini dapat menyebabkan Anda merasa putus asa.
Bagi beberapa orang, fobia tidak memerlukan penanganan khusus. Namun pada orang dengan fobia yang berat, hal ini dapat menyebabkan gangguan secara sosial dan psikologis. Jika Anda merasa mengalami gangguan tersebut maka sebaiknya konsultasikan dengan dokter untuk mendapat penanganan.
Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!
- dr Nadia Opmalina