• Beranda
  • penyakit
  • Gemar Mencabuti Rambut? Mungkin Mengalami Trikotilomania

Gemar Mencabuti Rambut? Mungkin Mengalami Trikotilomania

Gemar Mencabuti Rambut? Mungkin Mengalami Trikotilomania
Credits: Freepik

Bagikan :


Dorongan yang tak bisa dihentikan untuk mencabuti rambut baik rambut di kulit kepala, alis atau area tubuh lain terkait dengan kondisi kesehatan mental yang disebut trikotilomania. Dampak dari trikotilomania tidak hanya kebotakan, namun juga dapat memengaruhi kinerja di tempat kerja, sekolah serta kehidupan sosial.

Ketahui lebih lanjut penyebab seseorang mengalami gangguan trikotilomania ini.

 

Apa itu Trikotilomania?

Trikotilomania termasuk gangguan kesehatan mental yang ditandai oleh dorongan tak terkendali untuk mencabuti rambut di bagian tubuh tertentu seperti kulit kepala, alis, bulu mata atau area tubuh lain. Orang yang mengalami trikotilomania mungkin merasakan dorongan yang kuat secara berulang, yang tidak bisa dikendalikan walaupun mereka berusaha keras untuk menghentikannya.

Di dalam DSM-5, trikotilomania berada di bawah gangguan obsesif kompulsif (OCD), sama seperti kebiasaan mengelupas kulit. Namun, trikotilomania tidak sama dengan OCD.

Mencabuti rambut bisa dilakukan sebagai respons stres, kecemasan atau rasa tegang. Tindakan ini bisa memberikan perasaan lega atau kesenangan sesaat. Namun, kemudian, tindakan ini akan diikuti oleh rasa malu atau kecemasan terkait dengan kerontokan rambut yang tidak merata atau kebotakan.

Trikotilomania bisa menjadi gangguan yang sulit diatasi. Dibutuhkan bantuan profesional seperti psikolog atau terapis untuk membantu orang yang mengalami trikotilomania.

Baca Juga: Mengenal Lima Jenis Obsessive Compulsive Disorder (OCD), Apa Bedanya?

Tanda-Tanda Mengalami Trikotilomania

Gangguan kesehatan mental trikotilomania biasanya ditandai dengan beberapa gejala, di antaranya:

  • Mencabuti rambut berulang kali baik yang disengaja maupun tidak disengaja
  • Rasa ketegangan yang meningkat sebelum mencabut rambut atau saat menahan diri tidak melakukannya
  • Perasaan senang atau lega setelah mencabut rambut
  • Rambut rontok terlihat seperti menipis atau botak di area tertentu
  • Mencabut jenis rambut tertentu dengan cara atau pola yang sama
  • Menggigit, mengunyah atau memakan rambut yang dicabut
  • Memainkan rambut yang dicabut atau menggosokkannya ke bibir atau wajah
  • Kesulitan dalam mengatasi stres saat di sekolah, tempat kerja, atau hubungan sosial tanpa mencabuti rambut

Baca Juga: Ketahui Penyebab Gangguan Fetish (Fetishistic Disorder)

Penyebab Gangguan Trikotilomania

Penyebab utama gangguan kesehatan mental trikotilomania tidak diketahui dengan jelas. Beberapa faktor mungkin meningkatkan risiko gangguan ini, di antaranya:

  • Faktor genetik di mana salah satu anggota keluarga ada yang memiliki gangguan tersebut
  • Kondisi kesehatan yang menyebabkan perasaan tidak nyaman sehingga mencabuti rambut menjadi pengalih perhatian akan perasaan tersebut
  • Usia, di mana penderita trikotilomania kebanyakan berusia 10-13 tahun
  • Memiliki kondisi kesehatan mental lain seperti OCD dan depresi yang lebih sering muncul bersamaan dengan trikotilomania
  • Sedang mengalami stres berat
  • Keadaan dan lingkungan yang meningkatkan kebosanan dan isolasi diri

Dalam beberapa kasus, trikotilomania dapat disembuhkan sepenuhnya. Namun, perawatan dan dukungan sosial serta edukasi sangat memengaruhi proses penyembuhan ini. Untuk itu, apabila Anda menyadari tanda-tanda trikotilomania, segera konsultasikan masalah Anda dengan dokter atau ahli terapi. Mendapatkan bantuan profesional yang memadai adalah langkah penting untuk mencegah gangguan ini berkembang lebih parah.

Anda juga bisa memanfaatkan layanan konsultasi kesehatan dengan mengunduh aplikasi Ai Care melalui App Store atau Play Store.

Mau tahu informasi seputar penyakit lainnya? Cek di sini, ya!

 

 

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr. Monica Salim
Last Updated : Selasa, 16 Januari 2024 | 05:56

Mayo Clinic (2023). Trichotillomania (hair-pulling disorder). Available from: https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/trichotillomania/symptoms-causes/syc-20355188 

Nechama F. Sammet Moring (2023). Trichotillomania: Understanding the Hairpulling Disorder. Available from: https://www.webmd.com/anxiety-panic/trichotillomania 

Sarah Barkley (2022). What is Repetition Compulsion?. Available from: https://psychcentral.com/blog/repetition-compulsion-why-do-we-repeat-the-past 

Mental Health America. Trichotillomania (Hair Pulling). Available from: https://mhanational.org/conditions/trichotillomania-hair-pulling 

OCD UK.org. Trichotillomania (Hair Pulling Disorder). Available from: https://www.ocduk.org/related-disorders/trichotillomania/ 

American Psychiatric Association. What Is Obsessive-Compulsive Disorder?. Available from: https://www.psychiatry.org/patients-families/obsessive-compulsive-disorder/what-is-obsessive-compulsive-disorder