Nyeri pergelangan tangan termasuk salah satu nyeri otot yang paling sering terjadi. Meskipun tidak berbahaya, namun nyeri pergelangan tangan dapat memengaruhi aktivitas Anda sehari-hari. Apa penyebab nyeri di pergelangan tangan dan bagaimana cara mengatasinya? Simak ulasannya berikut ini.
Apa Itu Nyeri Pergelangan Tangan?
Pergelangan Anda terdiri dari beberapa tulang kecil. Tulang ini menyokong saluran carpal tunnel yang membentang dari perelangan tangan ke bagian bawah telapak tangan. Dalam saluran ini terdapat saraf, tendon dan ligamen.
Nyeri di pergelangan tangan dapat disebabkan oleh banyak hal seperti patah tulang, tendonitis, arthritis, dan keseleo. Beberapa kasus nyeri pergelangan tangan dapat sembuh dengan beristirahat, namun pada kasus lain hal ini memerlukan perawatan khusus.
Rasa nyeri yang dirasakan dapat beragam seperti rasa nyeri yang tajam, tumpul, pegal, atau seperti tertusuk-tusuk jarum. Rasa sakit dapat meningkat ketika Anda menekuk pergelangan tangan ke depan, melenturkan ke belakang, menekan atau ketika Anda memutar sesuatu.
Penyebab Nyeri di Pergelangan Tangan
Nyeri di pergelangan tangan dapat disebabkan oleh banyak hal, di antaranya:
Carpal Tunnel Syndrome
Carpal tunnel syndrome atau sindrom terowongan karpal terjadi ketika saraf median yang berada di sisi telapak tangan Anda menjadi tertekan atau terjepit. Hal ini menyebabkan Anda mengalami nyeri di ibu jari, jari telunjuk, jari tengah dan jari manis. Sindrom ini bukan hanya dapat menyebabkan nyeri di pergelangan tangan, namun juga menyebabkan mati rasa, kelemahan, kesemutan di sekitar ibu jari.
Cedera Pergelangan Tangan
Bagian pergelangan tangan merupakan salah satu anggota gerak tubuh yang paling aktif. Sebagai persendian yang paling sering bergerak, kemungkinan untuk mengalami cedera juga semakin tinggi. Beberapa contoh cedera yang dapat terjadi antara lain keseleo, tegang, ligamen robek dan patah tulang.
Asam Urat
Tingginya kadar asam urat dapat menyebabkan radang pada persendian. Asam urat adalah senyawa yang digunakan untuk mengurai purin pada makanan. Semakin tinggi kandungan purin pada makanan, maka akan semakin banyak senyawa asam urat yang dihasilkan.
Jika asam urat tidak dapat dikeluarkan dengan optimal oleh ginjal, maka hal ini akan menyebabkan penumpukan kristal asam urat. Penumpukan kristal asam urat di persendian inilah yang menyebabkan rasa sakit dan bengkak. Nyeri asam urat umumnya terjadi di kaki, namun bisa juga terjadi di pergelangan tangan dan lutut.
Rheumatoid Arthritis
Rheumatoid arthritis atau yang sering disebut dengan rematik adalah kondisi dimana sistem kekebalan tubuh yang sehat dapat menyerang sel yang sehat. Kondisi ini bisa terjadi di salah satu atau kedua pergelangan tangan.
Kista Ganglion
Kista ganglion adalah kista jaringan lunak yang dapat terbentuk di pergelangan tangan. Kista yang kecil berukuran seperti butiran kacang sedangkan kista berukuran besar dapat berukuran hingga 2,5 cm.
Beberapa faktor yang dapat meningkatkan risiko seseorang mengalami kista ganglion antara lain berusia antara 15-40 tahun, berprofesi sebagai pesenam dan berjenis kelamin perempuan. Umumnya kista ganglion tidak berbahaya namun dapat menyebabkan rasa tidak nyaman dan membatasi gerak.
Itulah beberapa penyebab nyeri di pergelangan tangan. Beberapa jenis nyeri pergelangan tangan dapat diatasi dengan pengobatan rumahan. Namun jika nyeri di pergelangan tangan tidak kunjung membaik maka sebaiknya segera periksakan ke dokter.
Mau tahu informasi seputar penyakit lainnya? Cek di sini, ya!
- dr Nadia Opmalina
Mayo Clinic. Wrist Pain. Available from: https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/wrist-pain/symptoms-causes/syc-20366213
Phillips, N. (2022). Possible Causes of Wrist Pain and Treatment Tips. Available from: https://www.healthline.com/health/wrist-pain
NHS. Wrist Pain. Available from: https://www.nhs.uk/conditions/hand-pain/wrist-pain/
Cluett, J. (2022). Wrist Pain Causes. Available from: https://www.verywellhealth.com/wrist-pain-causes-symptoms-and-treatments-2549458
De Pietro, M. (2021). Why Does My Wrist Hurt?. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/312070
Cleveland Clinic. Wrist Pain. Available from: https://my.clevelandclinic.org/health/symptoms/17667-wrist-pain