Tanda-Tanda Kecanduan Judi Online

Ilustrasi judi online. Credits: Freepik

Bagikan :


Permasalahan kecanduan judi online tengah menjadi perhatian serius di Indonesia. Kemudahan akses internet dan peningkatan penggunaan smartphone membuat judi online makin mudah dijangkau oleh berbagai kalangan. Hanya berbekal akses internet dan smartphone, mereka yang tinggal di daerah pun bisa mengakses judi online.

Banyak orang tidak menyadari bahaya kecanduan judi online dan tidak memiliki pengetahuan tentang cara mengidentifikasi tanda-tanda awal kecanduan. Di dalam artikel ini, Anda dapat mengenali tanda-tanda awal kecanduan judi online yang perlu diwaspadai.

 

Tanda-Tanda Kecanduan Judi Online

Kecanduan judi daring (online) merupakan kondisi serius yang bisa memengaruhi banyak aspek kehidupan seseorang. Ini biasanya ditandai oleh dorongan yang tak terkendali untuk terus berjudi meskipun telah mengalami kerugian besar. Dan ketika sudah mendapatkan kemenangan, selalu ada rasa tidak puas dan ingin terus berjudi untuk mendapatkan lebih banyak lagi.

Berikut adalah beberapa tanda-tanda awal kecanduan judi daring:

  • Terus-menerus merencanakan aktivitas perjudian dan mencari cara untuk mendapatkan uang lebih banyak untuk berjudi
  • Keinginan berjudi dengan jumlah uang yang lebih besar seiring waktu
  • Gagal mengendalikan atau menghentikan berjudi walau sudah mencoba mengurangi
  • Merasa gelisah dan tidak nyaman ketika mencoba berhenti berjudi
  • Perjudian digunakan sebagai cara untuk melarikan diri dari masalah atau untuk menghilangkan perasaan tidak berdaya, bersalah, cemas atau depresi
  • Setelah mengalami kerugian bukan berhenti berjudi, namun terdorong untuk berjudi lebih banyak agar mendapatkan kembali uang yang hilang
  • Sering kali berbohong kepada anggota keluarga lain atau orang lain untuk menyembunyikan aktivitas perjudian daring yang dilakukan
  • Mempertaruhkan hubungan dengan orang terdekat dan juga peluang penting seperti sekolah dan pekerjaan demi kebiasaan berjudi
  • Setelah kehilangan uang akibat perjudian daring, meminta bantuan keuangan dari orang lain

Baca Juga: Bisakah Kecanduan Judi Online Disembuhkan?

 

Kapan Harus Mencari Bantuan Dokter?

Kecanduan judi online bukanlah hal sepele. Orang yang kecanduan judi daring cenderung tidak mampu untuk berhenti dan terus mencoba bermain untuk mengejar kerugian yang dialami. Beberapa orang dengan masalah kecanduan judi juga mungkin berperilaku kriminal seperti mencuri atau menipu untuk mendapatkan uang yang bisa digunakan berjudi.

Meskipun beberapa orang mungkin mengalami periode berjudi lebih sedikit atau berhenti berjudi, tanpa pengobatan yang tepat, maka biasanya mereka akan kembali berjudi lagi.

Baca Juga: Dampak Kecanduan Judi Online pada Kesehatan

Untuk itu, jika Anda mengenali tanda-tanda kecanduan perjudian seperti yang disebutkan di atas, mulailah berkonsultasi dengan dokter dan mendapatkan rujukan ke spesialis yang disarankan. Selain mendapatkan dukungan dari keluarga dan teman, dukungan dari profesional sangatlah penting untuk membantu mengembangkan strategi mengatasi kecanduan yang dialami.

Anda juga mungkin membutuhkan obat-obatan tertentu untuk membantu mengatasi gangguan mental yang menyertai seperti depresi atau kecemasan.

Memiliki pertanyaan lain seputar masalah kecanduan judi online atau kecanduan lainnya? Anda bisa berkonsultasi bersama dokter kami melalui aplikasi Ai Care yang bisa diunduh di App Store atau Play Store.

 

Mau tahu informasi seputar penyakit lainnya? Cek di sini, ya!

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr Nadia Opmalina
Last Updated : Senin, 24 Juni 2024 | 14:15

Mayo Clinic (2022). Compulsive gambling. Available from: https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/compulsive-gambling/symptoms-causes/syc-20355178 

David Tobin (2023). The Psychology Behind Online Casinos. Available from: https://www.psychreg.org/psychology-behind-online-casinos/ 

Emily Sohn (2023). How gambling affects the brain and who is most vulnerable to addiction. Available from: https://www.apa.org/monitor/2023/07/how-gambling-affects-the-brain 

American Psychiatric Association (2022). What Is Obsessive-Compulsive Disorder?. Available from: https://www.psychiatry.org/patients-families/obsessive-compulsive-disorder/what-is-obsessive-compulsive-disorder