Benarkah Cuka Apel Efektif Mengusir Ketombe?

Benarkah Cuka Apel Efektif Mengusir Ketombe?
Ilustrasi ketombe. Credit: Freepik

Bagikan :


Cuka apel selama ini dikenal sebagai minuman fermentasi yang bukan hanya digunakan sebagai salad dressing namun juga memiliki khasiat kesehatan. Mengonsumsi cuka apel dipercaya dapat mencegah obesitas, diabetes dan menurunkan tekanan darah. Selain itu, cuka apel juga diketahui memiliki manfaat untuk mengatasi ketombe. Benarkah efektif?

 

Efektifkah Cuka Apel untuk Menghilangkan Ketombe?

Cuka apel atau apple cider vinegar (ACV) adalah minuman fermentasi yang terbuat dari apel. Minuman ini memiliki rasa asam dan terkadang meninggalkan sensasi panas di tenggorokan. Sebagai produk fermentasi, minuman ini memiliki kandungan bakteri probiotik dan asam asetat yang dapat menjaga kesehatan saluran pencernaan dan metabolisme tubuh.

Selain untuk diminum, kandungan asam pada cuka apel dipercaya dapat mengatasi sejumlah masalah rambut. Rambut yang kering, kasar dan kusam cenderung memiliki pH tinggi. Dengan keramas atau mengoleskan cuka apel yang memiliki pH rendah, diharapkan dapat menyeimbangkan kadar keasaman rambut dan menjadikannya lebih sehat, termasuk mengatasi ketombe. 

Ketombe pada rambut dapat disebabkan oleh beberapa hal, di antaranya:

  • Kulit yang mengalami iritasi dan berminyak
  • Kulit kering
  • Jamur mirip ragi (malassezia) yang memakan minyak di kulit kepala orang dewasa
  • Sensitivitas terhadap produk perawatan rambut
  • Kondisi kulit lainnya seperti psoriasis dan eksim

Membilas rambut dengan cuka apel dipercaya dapat membantu mengatasi ketombe karena cuka apel memiliki manfaat berikut:

  • Antijamur. Sebuah studi menunjukkan bahwa senyawa dalam cuka apel dapat mencegah tumbuhnya jenis jamur tertentu.
  • Disinfektan. Cuka apel juga kerap digunakan sebagai disinfektan. Banyak yang menganggap bahwa zat ini dapat membunuh jamur dan bakteri yang menyebabkan ketombe.
  • Asam. Kandungan asam dari cuka apel diharapkan dapat mengembalikan keseimbangan pH rambut atau kulit kepala yang memiliki pH tinggi.

Baca Juga: Walaupun Mirip, Dermatitis Seboroik dan Ketombe itu Berbeda

Meski memiliki sejumlah manfaat bagi kulit kepala, hingga saat ini belum ada penelitian yang cukup untuk membuktikan bahwa penggunaan cuka apel dapat secara efektif mengatasi rambut berketombe. Masih diperlukan penelitian lebih lanjut untuk mengetahui manfaat dan efek samping penggunaan cuka apel untuk mengatasi ketombe. 

Perlu diingat bahwa cuka apel memiliki sifat asam dan dapat mengiritasi kulit kepala. Jika Anda ingin mencoba mengusir ketombe menggunakan cuka apel, Anda perlu memerhatikan risiko kulit kepala gatal akibat iritasi paparan cuka apel.

Untuk meminimalisir iritasi, Anda dianjurkan mencampurkan cuka apel dengan air dengan perbandingan 1:5 ke dalam botol spray. Setelah air tercampur dengan cuka apel, Anda bisa menyemprotkan campuran tersebut ke rambut setelah keramas dan diamkan selama 2-5 menit, lalu bilas hingga bersih. Oleskan kondisioner jika diperlukan. 

Baca Juga: Apa Itu Ketombe Basah dan Bagaimana Mengatasinya?

 

Pengobatan Alami untuk Mengatasi Ketombe

Salah satu cara mudah untuk mengatasi ketombe adalah dengan menggunakan sampo ketombe yang sesuai dengan jenis rambut dan kondisi kulit kepala Anda. Selain sampo ketombe dan cuka apel, Anda bisa mencoba beberapa pengobatan dengan bahan-bahan alami berikut untuk mengatasi ketombe:

  • Minyak kelapa, minyak zaitun. Tuangkan beberapa tetes minyak kelapa atau minyak zaitun ke rambut, diamkan beberapa saat, lalu bilas.
  • Lidah buaya. Gosokkan daging lidah buaya ke kulit kepala sebelum keramas, lalu bersihkan dengan sampo dan air hingga bersih
  • Bubuk soda kue. Oleskan bubuk baking soda yang sudah dicampur dengan air pada rambut yang basah, diamkan selama beberapa menit, lalu bilas.

Meski memiliki sejumlah manfaat bagi kesehatan dan kecantikan, masih diperlukan penelitian lebih lanjut mengenai manfaat cuka apel untuk membasmi ketombe. Jika Anda memiliki masalah ketombe, sebaiknya periksakan ke dokter atau manfaatkan fitur konsultasi yang tersedia pada aplikasi Ai Care. 

Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!

 

 

Writer : Ratih AI Care
Editor :
  • dr. Monica Salim
Last Updated : Rabu, 21 Februari 2024 | 06:13