• Beranda
  • self-help
  • Sampo Mengandung Kafein, Efektifkah untuk Mengatasi Rambut Rontok?

Sampo Mengandung Kafein, Efektifkah untuk Mengatasi Rambut Rontok?

Sampo Mengandung Kafein, Efektifkah untuk Mengatasi Rambut Rontok?
Ilustrasi keramas dengan sampo kafein. Credit: Freepik

Bagikan :


Kafein dikenal memiliki beberapa manfaat bagi kesehatan seperti menjaga kesehatan otak dan meningkatkan konsentrasi. Namun ternyata kafein juga memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan rambut dan kulit. Sampo yang mengandung kafein dipercaya dapat membantu membantu pertumbuhan rambut. Bagaimana faktanya?

 

Manfaat Kafein dalam Sampo

Penggunaan kafein sebagai bahan sampo sudah dimulai sejak tahun 2000an. Sebuah penelitian di tahun 2007 mengungkapkan bahwa keramas dengan sampo yang mengandung kafein atau kopi dipercaya dapat menstimulasi pertumbuhan rambut. Sejak saat itu, beberapa produsen sampo menggunakan kafein sebagai salah satu bahan untuk mencuci rambut.

Untuk mendapatkan manfaat kafein bagi rambut, Anda bisa menggunakan sampo yang mengandung kafein atau menggunakan kopi seduh yang sudah didiamkan beberapa saat untuk disemprotkan ke rambut. Setelah diusapkan ke rambut, pijat rambut dan kulit kepala selama beberapa menit, lalu bilas hingga bersih. 

Dilansir dari Healthline, beberapa manfaat penggunaan kafein untuk rambut antara lain:

Mendorong pertumbuhan rambut

Sebuah penelitian menyebutkan bahwa kandungan kafein bermanfaat untuk menghambat efek hormon dihydrotestosterone (DHT) pada folikel rambut pria yang memicu kerontokan rambut. Penggunaan kafein pada rambut dapat menstimulasi pertumbuhan rambut dan menghasilkan rambut yang lebih kuat dan melebarkan akar rambut.

Kafein juga merupakan stimulan alami yang meningkatkan sirkulasi darah ke folikel rambut sehingga menyebabkan rambut tumbuh lebih cepat dan membuat rambut lebih kuat. Jadi, rambut Anda akan tampak lebih tebal dan sehat.

Baca Juga: Cara Mengatasi Gejala Putus Kafein (Caffeine Withdrawal) Saat Berpuasa

Melembutkan dan membuat rambut berkilau

Sampo yang mengandung kafein mampu membawa oksigen dan nutrisi ke folikel rambut. Ketika meresap ke kulit kepala, kafein membantu meningkatkan sirkulasi darah dan oksigen sehingga meningkatkan kesehatan kulit kepala dan folikel. Efeknya, pertumbuhan rambut menjadi lebih sehat.

Mengatasi uban

Bagi Anda yang memiliki uban, membilas rambut dengan kopi juga dapat membantu mengatasi rambut beruban atau menggelapkan warna rambut secara alami. Kopi berwarna gelap sehingga berfungsi sebagai pewarna pada rambut. Keramas dengan kopi dapat membantu menyembunyikan helaian uban bagi pemilik rambut coklat atau hitam. Untuk mendapatkan hasil terbaik, Anda bisa menggunakan kopi kental seperti espresso.

Membantu memulihkan kerusakan rambut akibat sinar UV

Jika Anda sering beraktivitas di luar rumah, paparan sinar matahari dapat merusak kulit kepala dan rambut yang menyebabkan kulit kepala dan rambut kering. Mengoleskan kafein ke area rambut dipercaya dapat membantu meringankan efek kerusakan tersebut.

Baca Juga: Dampak Mengonsumsi Terlalu Banyak Kafein

 

Efektivitas Kafein untuk Mengatasi Rambut Rontok

Beberapa pengguna sampo kafein melaporkan bahwa kondisi rambut mereka membaik dan kerontokan rambut berkurang, namun belum ada bukti klinis yang cukup untuk menunjukkan bahwa sampo kafein dapat mencegah atau mengatasi kerontokan rambut dalam jangka panjang. Masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut mengenai manfaat kafein dalam mengatasi kerontokan rambut.

Dalam sehari, kehilangan rambut hingga 50-100 helai adalah hal yang wajar. Kondisi ini biasanya bukan hal yang serius, namun pada beberapa kasus juga dapat menjadi indikasi masalah kesehatan yang serius. Jika kerontokan Anda melebihi jumlah tersebut sebaiknya periksakan ke dokter.

Dokter dapat merekomendasikan obat-obatan untuk mengatasi kerontokan rambut, termasuk perbaikan nutrisi untuk memenuhi kebutuhan nutrisi rambut. Kerontokan rambut juga dapat diatasi dengan pengobatan rumahan seperti menggunakan sampo dan kondisioner yang sesuai dengan jenis rambut serta membatasi penataan rambut menggunakan zat kimia dan suhu tinggi. Bila kerontokan rambut cukup parah, dokter dapat merekomendasikan transplantasi rambut atau terapi lainnya. 

Masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut mengenai manfaat kafein bagi rambut. Jika Anda memiliki masalah kerontokan rambut sebaiknya periksakan ke dokter atau manfaatkan fitur konsultasi pada aplikasi Ai Care. 

 

Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!

Writer : Ratih AI Care
Editor :
  • dr Nadia Opmalina
Last Updated : Rabu, 15 Mei 2024 | 09:09

Duggan, C. (2023). Does Caffeine Shampoo Actually Help With Hair Growth? Experts Weigh In. Available from: https://www.byrdie.com/does-caffeine-shampoo-help-with-hair-growth-7377843

Hubbard, A. (2021). What Is Caffeine Shampoo, and What Can It Do for Your Hair?. Available from: https://www.healthline.com/health/caffeine-shampoo

Higuera, V. (2019). What Are the Benefits of Using Coffee on Your Hair?. Available from: https://www.healthline.com/health/coffee-in-hair#.

Mayo Clinic. Hair Loss. Available from: https://www.mayoclinic.org/diseases-conditions/hair-loss/diagnosis-treatment/drc-20372932

American Academy of Dermatology Association. Hair Loss: Tips for Managing. Available from: https://www.aad.org/public/diseases/hair-loss/treatment/tips