Sakit perut, sembelit, mulas, diare, kembung, mual dan muntah adalah salah satu tanda Anda mengalami gangguan pencernaan. Memilih makanan yang sehat dan mudah dicerna adalah salah satu hal yang sering disarankan para ahli dalam mengatasi gangguan pencernaan.
Dilansir Livestrong, salah satu ciri makanan yang mampu mengatasi gangguan pencernaan adalah makanan yang tinggi kandungan airnya. Kandungan air tersebut membantu dalam mengurai makanan dan mencegah sembelit.
Makanan lain yang dapat membantu adalah yang seimbang kandungan seratnya. Dalam panduan diet Amerika, konsumsi serat yang cukup dapat mengurangi keluhan diare, sembelit, dan kram perut. Buah memiliki banyak kandungan air dan serat. Buah-buahan berikut memiliki manfaat kesehatan yang baik dan mudah dicerna tubuh.
Pepaya
Dilansir Verywellhealth, buah pepaya adalah salah satu contoh buah yang paling mudah dicerna. Bahkan, pepaya dapat membantu mencerna protein. Kandungan enzim papain di dalam pepaya, dapat mengurai protein sehingga dapat lebih berguna untuk tubuh. Selain itu, pepaya juga kaya kandungan mineral, vitamin dan bermanfaat sebagai antioksidan.
Pisang
Pisang kaya akan kandungan kalium, magnesium, vitamin B dan vitamin C. Karena mudah dicerna, pisang boleh dimakan saat mengalami mual muntah serta diare. Pisang berukuran sedang mengandung 422 mg kalium, 105 kalori, 26,95 karbohidrat, dan 3,1 gram serat. Disarankan untuk mengonsumsi pisang yang tingkat kematangannya pas, tidak terlalu mentah dan tidak terlalu matang. Pisang yang terlalu matang memiliki kandungan gula yang tinggi.
Blewah
Buah yang satu ini adalah keluarga melon yang sering hadir menjelang bulan Ramadan. Aromanya sangat harum dan rasanya segar. Blewah kaya akan kandungan vitamin A, vitamin C, kalium, serat, dan antioksidan. Memilih blewah yang matang sangatlah mudah. Anda tinggal memilih yang aromanya paling kencang. Blewah yang sudah matang buah dagingnya juga cenderung kemerahan, mudah diserut dan daginya empuk.
Semangka
Siapa yang tak mengenal buah merah merona ini? Selain kaya kandungan airnya, semangka diketahui tinggi kandungan antioksidan, beta karoten, vitamin A, dan vitamin C. Memilih semangka tidak bisa lewat aromanya. Semangka yang matang ketika ditepuk-tepuk biasanya mengeluarkan suara seperti perut kembung. Selain itu garis-garis kulitnya melebar.
Melon
Buah yang juga memiliki aroma harum ini ternyata mudah dicerna dan kaya kandungan vitamin C-nya. Buah melon yang kulitnya kekuningan umumnya sudah matang dan manis rasanya. Sedangkan yang masih hijau dan tampak keras lebih baik tidak dimasukkan ke dalam kulkas, biarkan setidaknya 1-2 hari agar melon matang dan siap dikonsumsi.
Saluran pencernaan Anda memiliki tugas yang berat karena harus mencerna semua makanan yang anda makan setiap harinya. Dengan mengonsumsi makanan yang lebih mudah dicerna, gejala dari gangguan pencernaan yang anda alami bisa lebih mereda.
- dr Hanifa Rahma