Cara Sehat Menurunkan Berat Badan Setelah Melahirkan

Credits: Freepik

Bagikan :


Berat badan naik selama kehamilan adalah hal yang normal. Berat badan naik karena adanya plasenta, cairan ketuban, jaringan payudara, lemak, cairan tubuh dan juga aliran darah.

Setelah melahirkan, sebagian berat badan akan hilang secara otomatis seiring dengan keluarnya bayi, air ketuban, dan juga plasenta. Sisa kelebihan berat badan lainnya menjadi pekerjaan rumah bagi Anda untuk menurunkannya perlahan dengan cara yang sehat.

 

Kapan Boleh Mulai Menurunkan Berat Badan?

Tidak perlu terburu-buru untuk menurunkan berat badan pascamelahirkan. Anda harus memberikan waktu bagi tubuh untuk memulihkan diri dari proses persalinan yang melelahkan.

Beberapa hari setelah melahirkan Anda boleh memulai langkah kecil menurunkan berat badan dengan jalan kaki ringan. Berjalan membantu mencegah penyumbatan paru-paru, penyumbatan darah, meningkatkan kualitas tidur, mempercepat penyembuhan dan memperbaiki suasana hati.

Perlu diingat bahwa rahim membutuhkan waktu sekitar 6-8 minggu untuk menyusut kembali ke ukuran normal. Sehingga dokter mungkin menyarankan Anda untuk menunggu selama waktu tersebut sampai diperbolehkan kembali melanjutkan aktivitas fisik sedang hingga berat.

Selain itu, membatasi asupan kalori juga dapat memengaruhi suplai ASI. Sebelum mengatur pola diet, konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi. Biasanya dokter akan merekomendasikan perubahan pola diet saat bayi berusia minimal 2 bulan.

 

Baca Juga: 7 Kebiasaan yang Dapat Menurunkan Berat Badan Tanpa Diet Ketat

 

Cara Menurunkan Berat Badan Setelah Melahirkan

Memulai diet dan menurunkan berat badan terlalu dini setelah melahirkan dapat memperlambat penyembuhan dan membuat Anda kelelahan. Berikut adalah beberapa tips menurunkan berat badan dengan cara yang sehat setelah melahirkan:

 

Target yang realistis

Saat menyusui, tubuh membutuhkan energi yang lebih banyak. Energi ini diperoleh dari makanan sehingga Anda sebaiknya tidak membatasi asupan kalori secara berlebihan.

Menurut ahli, ibu hamil dan menyusui membutuhkan sekitar 1800-2000 kalori per hari, tergantung pada tinggi badan, berat badan dan aktivitas yang dilakukan. Untuk itu sebaiknya tidak membatasi asupan kalori berlebihan dan membuat target realistis sesuai dengan kebutuhan kalori yang ada.

 

Olahraga pascamelahirkan

Olahraga sebaiknya dilakukan 4-6 bulan setelah melahirkan. Pada waktu itu, rahim telah kembali ke bentuk semula dan perdarahan mungkin telah berhenti.

Konsultasikan rencana olahraga Anda dengan dokter, baik rencana olahraga di rumah atau di gym.

Hingga 12 minggu pascapersalinan biasanya luka di bagian dalam belum sembuh sempurna sehingga Anda mungkin perlu memilih aerobik low impact ketimbang high impact. Hentikan latihan olahraga apabila tubuh terasa tidak nyaman, terasa sakit khususnya di area perut, ada sensasi seperti ditarik di sekitar luka pascapersalinan.

 

Baca Juga: Vitamin D Bisa Membantu Menurunkan Berat Badan, Begini Caranya

 

Fokus pada makan makanan yang sehat

Karena nutrisi yang terkandung di dalam ASI diperoleh dari makanan, maka Anda tetap perlu memilih makanan yang sehat dan bernutrisi seimbang. Melewatkan satu sesi waktu makan tidak akan membantu menurunkan berat badan dengan cara yang sehat. Anda mungkin justru akan merasa lebih mudah lelah dan kehilangan energi.

Bagi porsi makan menjadi lebih kecil dan atur waktu makan lebih sering untuk membantu tubuh kenyang lebih lama. Perbanyak asupan sayuran, buah-buahan, makanan kaya serat, dan pilih lemak sehat.

Pilih protein rendah lemak atau tanpa lemak dan jaga asupan cairan tubuh sesuai dengan berat badan dan usia. Pastikan setidaknya Anda minum 8-11 gelas air setiap hari.

Pola diet seimbang dan olahraga yang tidak berlebihan dapat membantu Anda mencapai berat badan yang diinginkan. Konsultasikan dengan dokter atau ahli gizi melalui aplikasi Ai Care terkait pola diet dan rencana menurunkan berat badan pascamelahirkan.

Mau tahu informasi seputar kehamilan, menyusui, kesehatan wanita dan anak-anak? Cek di sini, ya!

 

 

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr. Monica Salim
Last Updated : Kamis, 13 April 2023 | 23:33

Erin Heger (2022). How to lose weight after pregnancy the healthy way. Available from: https://www.babycenter.com/baby/postpartum-health/diet-for-healthy-post-baby-weight-loss_3566 

Cleveland Clinic (2022). How To Lose Weight After Pregnancy. Available from: https://health.clevelandclinic.org/postpartum-weight-loss/ 

Donna Murray, RN, BSN (2022). Breastfeeding and the Calories You Eat. Available from: https://www.verywellfamily.com/how-many-extra-calories-does-a-breastfeeding-mom-need-431858 

Pregnancy Birth&Baby (2022). Safe return to exercise after pregnancy. Available from: https://www.pregnancybirthbaby.org.au/safe-return-to-exercise-after-pregnancy