7 Latihan Kardio Selain Lari yang Bisa Dilakukan di Rumah

7 Latihan Kardio Selain Lari yang Bisa Dilakukan di Rumah
Ilustrasi squat. Credits: Freepik

Bagikan :


Latihan kardio adalah jenis olahraga yang efektif dalam meningkatkan kesehatan jantung, membakar kalori, dan menjaga kesehatan secara keseluruhan. Salah satu latihan kardio yang paling sering dilakukan adalah lari.

Namun, bagaimana bila Anda bukan orang yang suka lari atau tidak memiliki cukup waktu berlari di luar rumah? Di dalam artikel ini Anda akan menemukan alternatif latihan kardio yang bisa dilakukan di rumah tanpa perlu peralatan khusus.

 

7 Latihan Kardio Selain Lari yang Bisa Dilakukan di Rumah

Jumping jacks

Jumping jacks adalah salah satu latihan kardio yang dapat meningkatkan detak jantung dan melatih seluruh tubuh. Gerakannya pun cukup mudah. Anda hanya perlu berdiri tegak kemudian lompat sambil merentangkan tangan ke atas kepala dan kaki ke samping.

Untuk pembakaran kalori yang maksimal, lakukan jumping jacks selama 1-2 menit dan ulangi beberapa kali dengan jeda istirahat singkat.

Burpees

Burpees termasuk latihan kardio intens yang dapat membakar banyak kalori dalam waktu singkat. Gerakan ini dimulai dengan posisi berdiri, lalu berjongkok dan meletakkan tangan ke lantai, dilanjutkan dengan gerakan push up dan kembali ke posisi berdiri dengan melompat.

Jika Anda baru saja mencoba, lakukan gerakan ini secara perlahan untuk menghindari cedera.

High knees

Latihan high knees merupakan variasi lari di tempat dengan mengangkat lutut setinggi mungkin. Gerakan ini efektif dalam melatih otot kaki, khususnya otot paha depan dan bokong.

High knees sebaiknya dilakukan selama 30-60 detik dengan jeda istirahat dan ulangi hingga beberapa kali. Gerakan ini juga cocok sebagai pemanasan atau bagian dari latihan interval.

Baca Juga: Manfaat Latihan Squat Setiap Hari

Mountain climbers

Mountain climbers adalah latihan yang menggabungkan posisi push up dengan gerakan menyerupai mendaki. Gerakan ini memungkinkan kaki diangkat secara bergantian seolah-olah sedang mendaki guna menguatkan otot perut, lengan, dan kaki serta meningkatkan kecepatan dan kekuatan.

Lakukan mountain climbers selama 30-60 detik dan pertahankan kecepatannya tetap stabil.

Jump rope

Jump rope (lompat tali) merupakan latihan kardio yang sangat efektif dan bisa dilakukan di rumah. Latihan ini dapat membakar kalori secara cepat, melatih otot kaki, koordinasi, dan kelincahan.

Bagi pemula, Anda bisa mencoba lompat tanpa tali sebagai gerakan dasar.

Baca Juga: Latihan Alternatif Pengganti Push-Up

Squat jump

Squat jump merupakan variasi squat yang dikombinasikan dengan lompatan. Latihan ini fokus pada otot kaki dan bokong.

Anda bisa memulainya dari posisi squat kemudian melompat setinggi mungkin dan kembali ke posisi semula. Bila dilakukan secara rutin, gerakan ini sangat baik dalam membangun kekuatan dan melatih otot kaki.

Arm circle

Arm circle merupakan latihan sederhana dengan memutar lengan membentuk lingkaran kecil atau besar. Latihan kardio ringan ini merupakan gerakan pemanasan yang sangat bermanfaat khususnya di area lengan.

Meskipun ringan, arm circle dapat membuat denyut jantung meningkat terutama bila dilakukan dengan cepat atau dalam waktu yang lama.

 

Bagaimana, cukup banyak kan latihan kardio selain lari yang bisa dilakukan di rumah? Yuk dapatkan manfaat kesehatannya dengan melakukan gerakan di atas secara rutin!

Sebelum memulainya, Anda disarankan untuk berkonsultasi terlebih dahulu dengan dokter, khususnya bila ada masalah kesehatan. Anda juga bisa memanfaatkan layanan konsultasi kesehatan pada aplikasi Ai Care dengan mengunduhnya melalui App Store atau Play Store.

 

Mau tahu tips dan trik kesehatan, pertolongan pertama, dan home remedies lainnya? Cek di sini, ya!

Writer : Agatha Writer
Editor :
  • dr Nadia Opmalina
Last Updated : Selasa, 12 November 2024 | 15:31

Rachel Nall, MSN, CRNA (2023). 20 cardio exercises to do at home with minimal equipment, from beginner to advanced. Available from: https://www.medicalnewstoday.com/articles/cardio-exercises-at-home 

Paige Waehner, CPT (2024). 19 Cardio Exercises for a Gym-Free Workout. Available from: https://www.verywellfit.com/step-by-step-cardio-exercises-for-home-workouts-1230827 

Cleveland Clinic (2023). The (Many) Benefits of a Cardio Workout. Available from: https://health.clevelandclinic.org/the-many-benefits-of-a-cardio-workout 

Jeffrey Wishaupt (2024). How to Do Jumping Jacks. Available from: https://www.webmd.com/fitness-exercise/how-to-do-jumping-jacks 

Cleveland Clinic (2022). How to Correctly Do a Burpee: Step-by-Step Instructions. Available from: https://health.clevelandclinic.org/how-to-do-burpee 

Sara Lindberg (2021). It's Time to Revisit the High Knees Exercise You Learned in PE. Available from: https://www.healthline.com/health/fitness/high-knees-benefits 

Paige Waehner, CPT (2024). Learn to Master Mountain Climbers. Available from: https://www.verywellfit.com/mountain-climbers-exercise-3966947 

Cleveland Clinic (2024). Hop to It: 6 Benefits of Jumping Rope. Available from: https://health.clevelandclinic.org/jump-rope-benefits 

Mallika Bhattacharya (2024). How to Do Jump Squats. Available from: https://www.webmd.com/fitness-exercise/how-to-do-jump-squats

Dr. Jasmine Shaikh, MD. Do Arm Circles Really Work?. Available from: https://www.medicinenet.com/do_arm_circles_really_work/article.htm