Ask Our Doctors

Home / Ask Our Doctors
Your Question

Jumat, 4 Oktober 2024 | 10:34
Digestive Tract

Perut mules dan ulu hati terasa seperti kesedak

RF
User Info : RF

Dok, perut saya rasanya mules dan ketika buang air besar , BAB nya encer terus di bagian ulu hati itu terasa kaya kesedak dan dada itu tiba tiba terasa kaya ada getaran kadang di dada kanan atau dikiri pindah pindah terus sering seperti mau muntah tapi tidak keluar muntahnya

Share

Answered by
Answered by : dr. Reynaldi Syarifu Rachman

Hai,

Terima kasih telah bertanya di Tanya Dokter website Ai Care.

Gejala yang saat ini dirasakan, bisa disebabkan karena adanya gangguan pada saluran pencernaan. Perlu diingat, apabila BAB cair berlangsung lebih dari 3 kali dalam kurun waktu 24 jam, maka sudah bisa disebut sebagai diare.

Beberapa kemungkinan yang dapat menyebabkan gejala tersebut, antara lain:

  • Kenaikan asam lambung;
  • Kelainan pergerakan usus;
  • Infeksi bakteri ataupun virus pada saluran cerna;
  • Faktor psikologis, seperti cemas atau stres;
  • Alergi terhadap makanan tertentu.

Ketika adanya kenaikan asam lambung, mungkin anda juga dapat merasakan gejala rasa panas pada ulu hati, sensasi mual hingga muntah, serta rasa asam pada tenggorokan.

Berikut saran yang dapat diikuti untuk meredakan gejala tersebut:

  • Perbanyak konsumsi air putih;
  • Hindari makanan yang terasa pedas, asam serta berlemak tinggi;
  • Hindari minuman yang mengandung alkohol, kafein dan bersoda;
  • Makan secara perlahan dan kunyah hingga lembut;
  • Melakukan aktivitas rutin, minimal 30 menit per hari;
  • Memenuhi waktu tidur yang cukup, yakni 7-8 jam per hari;
  • Mengelola stres dengan baik.

Anda juga dapat mengonsumsi obat yang mengandung antasida untuk mengurangi gejala asam lambung yang berlebih, dan apabila terjadi diare, maka dapat disertakan dengan obat yang mengandung attapulgite dengan dosis dan cara pakai sesuai label kemasan obat.

Perhatikan, jika terdapat gejala tambahan seperti demam, muntah disertai diare yang tidak kunjung mereda, dan dirasa lemas. Maka, disarankan untuk tidak menunda ke fasilitas kesehatan yang memiliki instalasi gawat darurat untuk penanganan lanjutan. Anda juga dapat berkonsultasi dengan dokter spesialis penyakit dalam, apabila gejala yang dirasakan sering kambuh dan mengganggu aktivitas.

Semoga jawaban ini membantu Anda. Bila mengalami keluhan kesehatan atau ingin bertanya seputar informasi kesehatan, dapat berkonsultasi langsung dengan dokter di Aplikasi Ai Care. Unduh Aplikasi Ai Care di Appstore dan Playstore Anda!

Share
Please click "Ask Our Doctors" to ask your questions

New Discussion